Isaiah 66:1 Cross References - Indonesian

1 TUHAN berkata, "Langit adalah takhta-Ku, dan bumi tumpuan kaki-Ku. Jadi rumah macam apakah hendak kaubangun untuk-Ku, dan tempat apakah hendak kaujadikan kediaman-Ku?

2 Samuel 7:5-7

5 "Pergilah dan sampaikanlah kepada hamba-Ku Daud pesan-Ku ini, 'Masakan engkau yang mendirikan rumah bagi-Ku. 6 Sejak bangsa Israel Kubebaskan dari Mesir sampai sekarang, belum pernah Aku tinggal dalam sebuah rumah, melainkan selalu mengembara dan tinggal di sebuah kemah. 7 Selama pengembaraan-Ku bersama bangsa Israel, belum pernah Aku bertanya kepada pemimpin-pemimpin yang telah Kupilih, apa sebabnya mereka tidak mendirikan rumah dari kayu cemara Libanon untuk Aku.'

1 Kings 8:27

27 Tetapi, ya Allah, sungguhkah Engkau sudi tinggal di bumi ini? Langit seluruhnya pun tak cukup luas untuk-Mu, apalagi rumah ibadat yang kubangun ini!

1 Chronicles 28:2

2 Daud berdiri di depan mereka dan berkata, "Saudara-saudaraku sebangsa, dengarkan! Sudah lama aku berniat mendirikan sebuah rumah permanen untuk Peti Perjanjian, tumpuan kaki TUHAN Allah kita. Aku sudah membuat persiapan untuk mendirikan sebuah rumah tempat menyembah Dia.

2 Chronicles 6:18

18 Tetapi, ya Allah, sungguhkah Engkau sudi tinggal di bumi ini di antara manusia? Langit seluruhnya pun tak cukup luas untuk-Mu, apalagi rumah ibadat yang kubangun ini!

Psalms 11:4

4 TUHAN ada di Rumah-Nya yang suci, takhta-Nya ada di surga. Ia mengamati umat manusia dan mengetahui segala perbuatan mereka.

Psalms 99:9

9 Luhurkanlah TUHAN Allah kita, dan sembahlah Dia di bukit-Nya yang suci, sebab kuduslah TUHAN Allah kita.

Psalms 132:7

7 Marilah kita pergi ke tempat kediaman TUHAN, dan menyembah Dia di depan takhta-Nya.

Jeremiah 7:4-11

4 Janganlah percaya kepada penipu yang berkata, 'Kita aman, sebab ini Rumah TUHAN. Sungguh ini Rumah TUHAN!' 5 Ubahlah hidupmu dan kelakuanmu. Berlakulah adil seorang terhadap yang lain. 6 Jangan lagi menindas orang asing, anak yatim piatu, dan janda-janda. Jangan membunuh orang yang tidak bersalah di negeri ini. Jangan menyembah ilah-ilah lain, sebab hal itu akan membinasakan kamu. 7 Kalau kamu mengubah cara hidupmu dan kelakuanmu serta berhenti melakukan semuanya itu, Aku akan mengizinkan kamu tetap tinggal di negeri ini yang telah Kuberikan sebagai tanah pusaka kepada leluhurmu. 8 Tetapi, sesungguhnya percuma saja kamu percaya kepada kata-kata dusta. 9 Kamu mencuri, membunuh, berzinah, memberi kesaksian dusta, mempersembahkan kurban kepada Baal, dan menyembah dewa-dewa yang tidak kamu kenal. 10 Setelah semua itu kamu lakukan, kamu datang menghadap Aku di sini di Rumah-Ku sendiri, dan berkata, 'Kami aman!' Kemudian kamu melanjutkan perbuatanmu yang keji itu. 11 Apakah kamu menganggap Rumah-Ku ini sarang perampok? Semua perbuatanmu sudah Kulihat.

Malachi 1:11

11 Aku dihormati oleh bangsa-bangsa di seluruh dunia. Di mana-mana dibakar dupa untuk menghormati nama-Ku dan dipersembahkan kurban-kurban yang pantas, sebab semua bangsa menghormati Aku!

Matthew 5:34-35

34 Tetapi sekarang Aku berkata kepadamu: jangan bersumpah sama sekali, baik demi langit, sebab langit adalah takhta Allah, 35 maupun demi bumi, sebab bumi adalah alas kaki-Nya; atau demi Yerusalem, sebab itulah kota Raja besar.

Matthew 23:21-22

21 Dan kalau seorang bersumpah demi Rumah Tuhan, itu berarti ia bersumpah demi Rumah Tuhan itu, dan demi Allah yang tinggal di situ. 22 Dan kalau seorang bersumpah demi surga, itu berarti ia bersumpah demi takhta Tuhan, dan demi Allah yang duduk di takhta itu.

Matthew 24:2

2 Yesus berkata kepada mereka, "Apakah kalian melihat semuanya itu? Ketahuilah, tidak ada satu batu pun dari bangunan-bangunan itu akan tinggal tersusun pada tempatnya. Semuanya akan dirobohkan."

John 4:20-21

20 "Nenek moyang kami menyembah Allah di bukit ini, tetapi bangsa Tuan berkata bahwa hanya di Yerusalem saja tempatnya orang menyembah Allah." 21 "Percayalah," kata Yesus kepadanya, "satu waktu orang akan menyembah Bapa, bukan lagi di bukit ini, dan bukan juga di Yerusalem.

Acts 7:48-50

48 Namun Allah Yang Mahatinggi tidak tinggal di dalam rumah yang dibuat manusia; sebab di dalam buku nabi tertulis begini, 49 'Langit adalah takhta-Ku, dan bumi alas kaki-Ku. Rumah apakah hendak kamu dirikan untuk Aku? Di manakah tempat untuk Aku beristirahat? 50 Bukankah Aku sendiri yang menjadikan segala sesuatu?' begitulah kata Allah.

Acts 17:24

24 Allah yang menjadikan dunia ini dengan segala isinya, Ialah Tuhan atas langit dan bumi. Ia tidak tinggal di dalam rumah-rumah dewa yang dibuat oleh manusia.

Cross Reference data is from OpenBible.info, retrieved June 28, 2010, and licensed under a Creative Commons Attribution License.