Proverbs 2:5-9

Indonesian(i) 5 Dengan demikian kau akan tahu apa artinya takut akan TUHAN dan kau akan mendapat pengetahuan tentang Allah. 6 Tuhanlah yang memberikan hikmat; dari Dialah manusia mendapat pengetahuan dan pengertian. 7 Kepada orang yang tulus dan tak bercela, diberikan-Nya pertolongan dan perlindungan. 8 TUHAN menjaga orang-orang yang berlaku adil, dan melindungi mereka yang mencintai Dia. 9 Kalau engkau menuruti aku, anakku, engkau akan tahu apa yang adil, jujur dan baik. Kau akan tahu juga bagaimana caranya kau harus hidup.