Numbers 18:20 Cross References - Indonesian

20 TUHAN berkata pula kepada Harun, "Kamu tidak mendapat warisan apa-apa. Di negeri yang Kujanjikan itu tak ada sebidang tanah pun yang menjadi milikmu. Aku, TUHAN, adalah bagian warisanmu."

Numbers 18:23-24

23 Mulai sekarang hanya orang Lewi yang boleh mengurus Kemah-Ku dan memikul tanggung jawab penuh atas pekerjaan itu. Peraturan itu berlaku juga untuk keturunanmu sampai selama-lamanya. Orang Lewi tidak mempunyai warisan di Israel, 24 karena untuk bagian warisan mereka Aku sudah memberi segala persembahan sepersepuluhan yang dipersembahkan orang Israel kepada-Ku sebagai pemberian khusus. Itu sebabnya tentang orang Lewi Aku berkata bahwa mereka tidak akan mendapat bagian warisan di Israel."

Numbers 26:62

62 Orang laki-laki dari suku Lewi yang berumur satu bulan ke atas jumlahnya 23.000 orang. Mereka didaftarkan terpisah dari orang-orang sebangsanya, karena mereka tidak mendapat tanah pusaka di Israel.

Deuteronomy 10:9

9 Oleh karena itu suku Lewi tidak menerima tanah pusaka seperti suku-suku lain, sebab Tuhanlah bagian warisan mereka, seperti yang dikatakan TUHAN Allahmu kepada mereka.)

Deuteronomy 12:12

12 Bergembiralah di hadapan TUHAN Allahmu, bersama-sama dengan anak-anakmu, hamba-hambamu dan orang-orang Lewi yang tinggal di kota-kotamu, oleh karena orang Lewi tidak mendapat bagian tanah di negerimu.

Deuteronomy 14:27

27 Jangan membiarkan terlantar orang Lewi yang tinggal di kota-kotamu; ingatlah bahwa mereka itu tidak mempunyai tanah sendiri.

Deuteronomy 14:29

29 Makanan itu untuk orang Lewi karena mereka tidak mempunyai tanah, dan untuk orang asing, anak yatim piatu dan para janda yang hidup di kota-kotamu. Mereka boleh datang dan mengambil segala yang mereka perlukan. Kalau kamu berbuat demikian, maka TUHAN Allahmu akan memberkati segala usahamu."

Deuteronomy 18:1-2

1 "Seluruh suku Lewi diberi tugas imam, karena itu tak boleh menerima bagian tanah di Israel. Mereka harus hidup dari persembahan-persembaha dan kurban-kurban lainnya yang diberikan TUHAN. 2 Mereka tak boleh memiliki tanah seperti suku-suku lainnya, sebab Tuhanlah bagian warisan mereka, seperti yang dijanjikan TUHAN kepada mereka.

Joshua 13:14

14 Suku Lewi tidak menerima bagian tanah dari Musa, sebab TUHAN sudah mengatakan kepada Musa bahwa bagian suku Lewi ialah dari kurban-kurban yang dibakar di mezbah untuk TUHAN Allah Israel.

Joshua 13:33

33 Tetapi suku Lewi tidak mendapat tanah sedikit pun dari Musa. Musa mengatakan kepada mereka bahwa bagian yang diberikan kepada mereka adalah dari kurban-kurban yang dipersembahkan kepada TUHAN Allah Israel.

Joshua 14:3

3 Tanah di sebelah timur Sungai Yordan sudah diberikan Musa kepada kedua setengah suku bangsa yang lainnya itu. (Perlu dicatat di sini bahwa keturunan Yusuf terbagi dalam dua suku: Suku Manasye dan suku Efraim.) Mengenai suku Lewi, tidak ada tanah yang diberikan Musa kepada mereka. Mereka hanya diberikan kota-kota untuk tempat tinggal, dengan padang-padangnya untuk ternak sapi dan domba mereka.

Joshua 18:7

7 Hanya suku Lewi tidak akan menerima bagian tanah bersama-sama dengan kalian, karena bagian mereka ialah menjadi imam-imam untuk melayani TUHAN. Dan mengenai suku Gad, Ruben dan sebagian suku Manasye, memang mereka sudah menerima bagiannya di sebelah timur Sungai Yordan. Musa, hamba TUHAN, sudah memberikan tanah itu kepada mereka."

Psalms 16:5

5 TUHAN, Engkau saja yang kumiliki; Engkau memberi segala yang kuperlukan, nasibku ada di tangan-Mu.

Psalms 73:26

26 Sekalipun jiwa ragaku menjadi lemah, Engkaulah kekuatanku, ya Allah; Engkaulah segala yang kumiliki untuk selama-lamanya.

Psalms 142:5

5 (142-6) Aku berseru kepada-Mu, ya TUHAN, Engkaulah tempat perlindunganku, Engkau saja yang kuperlukan dalam hidup ini.

Lamentations 3:24

24 TUHAN adalah hartaku satu-satunya. Karena itu, aku berharap kepada-Nya.

Ezekiel 44:28

28 Para imam menerima jabatan imam itu sebagai bagian bagi mereka dari apa yang Kuberikan kepada Israel turun-temurun. Mereka tidak boleh memiliki apa-apa di Israel: Akulah harta mereka.

1 Corinthians 3:21-23

21 Karena itu, janganlah seorang pun menyanjung-nyanjung manusia, sebab segala-galanya sudah diberikan menjadi milikmu: 22 Paulus, Apolos, Petrus, dunia ini, kehidupan dan kematian, zaman ini ataupun zaman yang akan datang, segala-galanya adalah kepunyaanmu. 23 Dan kalian adalah kepunyaan Kristus, dan Kristus kepunyaan Allah.

Revelation 21:3

3 Lalu saya mendengar suara dari takhta itu berseru dengan keras, "Sekarang tempat tinggal Allah adalah bersama-sama dengan manusia! Ia akan hidup dengan mereka, dan mereka akan menjadi umat-Nya. Allah sendiri akan berada dengan mereka dan menjadi Allah mereka.

Cross Reference data is from OpenBible.info, retrieved June 28, 2010, and licensed under a Creative Commons Attribution License.