28 Tetapi setelah Aku dibangkitkan kembali, Aku akan pergi mendahului kalian ke Galilea."
Mark 14:28 Cross References - Indonesian
Matthew 16:21
21 Mulai dari saat itu, Yesus berkata terus terang kepada pengikut-pengikut-bahwa Ia harus pergi ke Yerusalem dan mengalami banyak penderitaan dari pemimpin-pemimpin, imam-imam kepala dan guru-guru agama. Ia akan dibunuh, tetapi pada hari ketiga Ia akan dibangkitkan kembali.
Matthew 26:32
32 Tetapi setelah Aku dibangkitkan kembali, Aku akan pergi mendahului kalian ke Galilea."
Matthew 28:7
7 Sekarang, pergilah cepat-cepat, beritahukan kepada pengikut-pengikut-Nya, 'Ia sudah bangkit, dan sekarang Ia pergi lebih dahulu dari kalian ke Galilea. Di sana kalian akan melihat Dia!' Ingatlah apa yang sudah kukatakan kepadamu."
Matthew 28:10
10 "Janganlah takut," kata Yesus kepada mereka, "pergi beritahukan kepada saudara-saudara-Ku supaya mereka pergi ke Galilea; di sana mereka akan melihat Aku."
Matthew 28:16
16 Kesebelas pengikut Yesus itu pergi ke bukit di Galilea sesuai dengan yang diperintahkan Yesus kepada mereka.
Mark 16:7
7 Sekarang pergilah, sampaikan kabar ini kepada pengikut-pengikut-Nya, termasuk Petrus. Katakan, 'Ia pergi mendahului kalian ke Galilea. Di sana kalian akan melihat Dia, seperti yang sudah dikatakan-Nya kepadamu.'"
John 21:1
1 Setelah itu Yesus memperlihatkan diri sekali lagi di Danau Tiberias kepada pengikut-pengikut-Nya. Beginilah terjadinya:
1 Corinthians 15:4-6
4 bahwa Ia dikubur, tetapi kemudian dihidupkan kembali pada hari yang ketiga. Itu juga tertulis dalam Alkitab.
5 Saya memberitahukan juga kepadamu bahwa Kristus yang dihidupkan kembali itu menunjukkan juga diri-Nya kepada Petrus, dan kemudian kepada kedua belas rasul.
6 Setelah itu Ia menunjukkan diri pula kepada lebih dari lima ratus pengikut-Nya sekaligus. Kebanyakan dari orang-orang itu masih hidup sekarang, hanya beberapa orang yang sudah meninggal.