Jeremiah 39:2 Cross References - Indonesian

2 Pada tanggal sembilan bulan empat tahun kesebelas pemerintahan Raja Zedekia, tembok kota didobrak musuh,

2 Kings 25:3-4

3 Pada tanggal sembilan bulan empat tahun itu juga ketika bencana kelaparan sudah begitu hebat sehingga rakyat sudah tidak lagi mempunyai makanan sama sekali, 4 tembok kota didobrak musuh. Malam itu, meskipun orang Babel sedang mengepung kota itu, semua tentara Yehuda melarikan diri menuju Lembah Yordan. Mereka mengambil jalan lewat taman istana, lalu keluar melalui pintu gerbang yang menghubungkan kedua tembok di tempat itu.

Jeremiah 5:10

10 Aku akan mengutus musuh untuk merusak kebun anggur mereka, tapi bukan untuk memusnahkannya. Aku akan menyuruh musuh itu memangkas carang pohon-pohon anggur mereka, sebab carang-carang itu bukan milik-Ku.

Jeremiah 52:6-7

6 Pada tanggal sembilan bulan empat tahun itu juga, ketika bencana kelaparan sudah begitu hebat sehingga rakyat tidak lagi mempunyai makanan sama sekali, 7 tembok kota didobrak musuh. Malam itu, meskipun orang Babel sedang mengepung kota itu, semua tentara Yehuda melarikan diri menuju Lembah Yordan. Mereka mengambil jalan lewat taman istana, lalu keluar melalui pintu gerbang yang menghubungkan kedua tembok di tempat itu.

Ezekiel 33:21

21 Pada tanggal lima bulan sepuluh, dalam tahun kedua belas masa pembuangan kami, seorang yang berhasil luput dari Yerusalem datang dan memberitahukan kepadaku bahwa kota itu telah jatuh.

Micah 2:12-13

12 TUHAN berkata lagi, "Hai umat Israel yang masih tersisa! Kamu pasti akan Kukumpulkan dan Kusatukan seperti domba yang kembali ke kandangnya. Seperti padang rumput yang penuh dengan domba, begitulah juga negerimu akan penuh lagi dengan banyak orang. 13 Aku akan membuka jalan dan membawa kamu keluar dari pembuangan. Kamu akan mendobrak pintu-pintu gerbang dan pergi dengan bebas. Aku, TUHAN sendiri, adalah Rajamu, dan Aku akan memimpin kamu keluar."

Zephaniah 1:10

10 "Pada hari itu," demikian kata TUHAN, "akan terdengar tangisan di Gerbang Ikan. Suara ratapan akan terdengar dari perkampungan baru, dan bunyi keruntuhan hebat akan menggema dari bukit-bukit.

Cross Reference data is from OpenBible.info, retrieved June 28, 2010, and licensed under a Creative Commons Attribution License.