18 Pada waktu itu saya memberi kepada mereka perintah ini: TUHAN Allahmu memberikan kepadamu daerah sebelah timur Sungai Yordan untuk tempat tinggalmu. Tetapi prajurit-prajuritmu harus bersenjata dan menyeberangi Sungai Yordan mendahului suku-suku Israel yang lain.
Deuteronomy 3:18 Cross References - Indonesian
Numbers 32:20-24
20 Jawab Musa, "Jika kamu sungguh-sungguh mau bersiap-siap untuk bertempur bagi TUHAN,
21 dan semua di antara kamu yang dapat berperang menyeberangi Sungai Yordan, dan di bawah pimpinan TUHAN menyerbu musuh-musuh sampai TUHAN menghalaukan mereka,
22 sehingga negeri itu takluk kepada-Nya, maka kamu boleh pulang, dan bebaslah kamu dari kewajibanmu terhadap TUHAN dan terhadap saudara-saudaramu, dan TUHAN akan memberi tanah di sebelah timur ini menjadi milikmu.
23 Tetapi ingat, kalau kamu tidak menepati janjimu, kamu berdosa terhadap TUHAN dan akan dihukum karena dosamu itu.
24 Pergilah mendirikan kota-kota dan kandang-kandang dombamu, dan jangan lupa menepati apa yang sudah kamu janjikan itu!"
Joshua 1:12-15
12 Kepada suku Ruben, suku Gad, dan separuh suku Manasye, Yosua berkata,
13 "Ingat! Musa hamba TUHAN itu sudah mengatakan kepadamu bahwa tanah di sebelah timur Sungai Yordan ini diberikan TUHAN Allahmu kepadamu untuk menjadi negerimu.
14 Semua anak istrimu dan ternakmu boleh tinggal di sini, tetapi para pejuangmu harus siap bertempur dan mendahului orang-orang Israel lainnya menyeberangi Sungai Yordan.
15 Kalian harus menolong mereka sampai mereka menduduki tanah di sebelah barat Sungai Yordan ini yang diberikan TUHAN Allahmu kepada mereka. Sesudah TUHAN memberikan keamanan kepada seluruh bangsa Israel, barulah kalian boleh kembali ke tanahmu sendiri di sebelah timur Yordan ini, yang diberikan Musa hamba TUHAN itu kepadamu."
Joshua 4:12-13
12 Sesuai dengan yang diperintahkan oleh Musa, pejuang-pejuang dari suku Ruben, Gad dan separuh suku Manasye, telah lebih dahulu menyeberangi sungai.
13 Semuanya 40.000 orang laki-laki yang bersenjata dan siap untuk bertempur di hadapan TUHAN, mereka menyeberang menuju ke dataran rendah di dekat Yerikho.
Joshua 22:1-9
1 Kemudian Yosua memanggil orang-orang dari suku Ruben, Gad dan sebagian suku Manasye yang di sebelah timur Sungai Yordan,
2 lalu berkata kepada mereka, "Kalian sudah melakukan segala sesuatu yang diperintahkan kepadamu oleh Musa, hamba TUHAN itu. Dan kalian juga sudah mentaati semua perintahku.
3 Selama ini tidak pernah kalian membiarkan saudara-saudaramu, orang Israel lainnya, berjuang sendirian. Kalian sudah mentaati perintah-perintah TUHAN Allahmu dengan sungguh-sungguh.
4 Maka sesuai dengan janji-Nya, TUHAN Allahmu telah memberikan ketentraman kepada saudara-saudaramu, orang Israel lainnya. Jadi, sekarang kembalilah ke wilayahmu sendiri di sebelah timur Sungai Yordan itu yang diberikan Musa kepadamu dahulu.
5 Dan jagalah agar kalian mentaati hukum yang diperintahkan Musa kepadamu, yaitu: Kasihilah TUHAN Allahmu, ikutilah kemauan-Nya, taatilah perintah-perintah-Nya, setialah kepada-Nya, dan mengabdilah kepada-Nya dengan sepenuh hatimu dan dengan segenap jiwamu."
6 Kemudian Yosua memberikan restunya dan melepaskan mereka kembali ke wilayah mereka dengan memberikan pesan ini, "Kalian sekarang kaya dan kalian kembali dengan membawa banyak ternak, perak, emas, tembaga, besi dan pakaian. Bagi-bagikanlah juga hasil jarahanmu itu kepada orang-orang sesukumu yang lain." Maka suku Ruben, Gad, dan suku Manasye yang di timur Yordan itu meninggalkan orang Israel lainnya, lalu berangkat dari Silo di Kanaan menuju ke tanah mereka sendiri di daerah Gilead. Mereka mendiami tanah itu atas perintah TUHAN melalui Musa. (Separuh suku Manasye sudah menerima dari Musa, tanah di sebelah Sungai Yordan, dan separuh suku Manasye yang lainnya menerima dari Yosua tanah di sebelah barat Sungai Yordan bersama-sama dengan suku-suku yang lain.)
7 (22:6)
8 (22:6)
9 (22:6)