1 Pada suatu hari Raja Belsyazar mengundang seribu orang pembesar untuk menghadiri pestanya yang mewah, dan minum-minum anggur.
2 Sementara mereka sedang minum-minum, Belsyazar memerintahkan untuk mengambil mangkuk-mangkuk emas dan perak, yang telah dirampas oleh Nebukadnezar, ayahnya, dari dalam Rumah TUHAN di Yerusalem. Maksud Raja Belsyazar ialah supaya para pembesar, istri-istrinya, selir-selirnya dan ia sendiri, minum dari mangkuk-mangkuk itu.
3 Segera dibawalah mangkuk-mangkuk itu kepadanya, lalu mereka semua minum anggur dari alat-alat minum itu.
4 Sambil minum mereka memuji-muji dewa-dewa yang terbuat dari emas, perak, tembaga, kayu dan batu.
5 Tiba-tiba tampaklah tangan manusia yang menuliskan sesuatu pada dinding istana di tempat yang paling terang kena sinar lampu, sehingga raja dapat melihatnya dengan jelas.
6 Ia menjadi pucat pasi dan begitu ketakutan sehingga lututnya gemetaran.
7 Dengan berteriak ia meminta supaya para ahli nujum, ahli jampi dan ahli perbintangan dipanggil. Ketika mereka datang, raja berkata, "Barangsiapa dapat membaca tulisan itu dan memberitahukan artinya kepadaku, akan kuberi pakaian kerajaan berupa jubah ungu dan kalung emas tanda kehormatan. Selain itu ia akan kuangkat menjadi penguasa ketiga dalam kerajaanku."
8 Para cerdik pandai melangkah maju, tapi tak seorang pun dari mereka dapat membaca tulisan itu atau memberitahukan artinya kepada raja.
9 Raja Belsyazar menjadi lebih cemas dan pucat lagi; juga para pembesarnya sangat kebingungan.
10 Mendengar teriakan-teriakan raja dan para pembesarnya, ibunda raja masuk ke dalam ruang pesta. Lalu ia berkata, "Hiduplah Tuanku selama-lamanya! Tenangkanlah hati Tuanku dan jangan menjadi pucat.
11 Sebab dalam kerajaan Tuanku ada seorang laki-laki yang dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci. Pada masa pemerintahan ayah Tuanku, orang itu terbukti mempunyai kecerdasan, pengertian dan hikmat, yang seperti hikmat para dewa. Ayah Tuanku Raja Nebukadnezar telah mengangkat dia menjadi pemimpin para ahli tenung, ahli jampi, orang-orang berilmu dan ahli perbintangan.
12 Ia luar biasa pandai dan bijaksana serta ahli dalam menerangkan mimpi, mengungkapkan rahasia dan memecahkan soal-soal yang sulit. Namanya Daniel, tetapi raja menamakannya Beltsazar. Panggillah dia. Ia akan memberitahukan kepada Tuanku apa artinya tulisan ini."
13 Dengan segera Daniel dibawa menghadap raja. Lalu bertanyalah raja kepadanya, "Engkaukah Daniel, orang Yahudi buangan, yang telah diangkut oleh ayahku dari tanah Yehuda?
14 Kudengar bahwa engkau dipenuhi oleh roh-roh dewa yang suci, dan bahwa engkau mempunyai kecerdasan, pengertian, dan hikmat yang luar biasa.
15 Para cerdik pandai dan ahli-ahli jampi telah mencoba membaca tulisan ini dan memberitahukan artinya kepadaku. Tetapi mereka tidak bisa.
16 Baru saja kudengar bahwa engkau dapat menyingkapkan segala rahasia dan memecahkan soal-soal yang sulit. Jika engkau dapat membaca tulisan ini dan memberitahukan artinya kepadaku, engkau akan kuberi pakaian kerajaan berupa jubah ungu dan kalung emas tanda kehormatan. Selain itu engkau akan kuangkat menjadi penguasa ketiga dalam kerajaanku."
17 Daniel menjawab, "Tuanku tak perlu memberi hadiah-hadiah itu kepadaku, berikan sajalah kepada orang lain. Aku akan membaca tulisan itu untuk Tuanku dan memberitahukan artinya.
18 Allah Yang Mahatinggi membuat Nebukadnezar, ayah Tuanku menjadi raja agung dan memberikannya kebesaran dan kemasyhuran.
19 Ia begitu besar, sehingga orang-orang dari segala bangsa, suku bangsa, dan bahasa, gentar dan takut kepadanya. Jika ia ingin membunuh orang, dibunuhnya saja orang itu. Jika ia mau menyelamatkan seseorang, diselamatkannya orang itu. Ia meninggikan atau merendahkan siapa saja menurut kehendaknya.
20 Tetapi ketika ia menjadi sombong, keras kepala dan kejam, ia digulingkan dari takhta kerajaannya sehingga ia kehilangan keagungannya.
21 Ia diusir dari masyarakat manusia dan akalnya menjadi seperti akal binatang. Ia hidup dengan keledai hutan, makan rumput seperti sapi dan tidur di lapangan terbuka sehingga dibasahi embun. Akhirnya ia mengakui bahwa Allah Yang Mahatinggi berkuasa atas kerajaan manusia dan kerajaan itu diberikan-Nya kepada siapa saja yang dipilih-Nya.
22 Tetapi putranya, yaitu Tuanku sendiri, tidak mau merendahkan diri, meskipun Tuanku tahu semuanya itu.
23 Tuanku meninggikan diri terhadap TUHAN di surga dan berani menyuruh membawa masuk mangkuk-mangkuk yang telah dirampas dari Rumah TUHAN. Lalu Tuanku serta para pembesar, para istri dan para selir Tuanku minum dari mangkuk-mangkuk itu. Tuanku memuji-muji dewa-dewa yang terbuat dari emas, perak, tembaga, besi, kayu dan batu, dewa-dewa yang tidak dapat melihat atau mendengar atau mengerti apa-apa. Tuanku tidak menghormati Allah yang menentukan hidup dan mati Tuanku dan menetapkan jalan hidup Tuanku.
24 Itulah sebabnya Allah mengirim tangan itu untuk menuliskan pesan-Nya.
25 Inilah tulisan itu, 'Dihitung, dihitung, ditimbang, dibagi.'
26 Dan inilah artinya: Dihitung, masa pemerintahan Tuanku telah dihitung oleh Allah dan diakhirinya;
27 ditimbang, Tuanku telah ditimbang dan didapati tidak memuaskan;
28 dibagi; kerajaan Tuanku dibagi dan diberikan kepada orang Media dan Persia."
29 Dengan segera Belsyazar memerintahkan pegawai-pegawainya supaya memakaikan kepada Daniel jubah ungu dan mengalungkan kalung emas pada lehernya. Lalu ia mengangkat Daniel menjadi penguasa ketiga dalam kerajaannya.
30 Pada malam itu juga terbunuhlah Belsyazar raja Babel itu.
31 (6-1) Sesudah Belsyazar terbunuh, Darius orang Media merebut takhta kerajaan. Pada waktu itu ia berumur enam puluh dua tahun.
Daniel 5 Cross References - Indonesian
Genesis 40:20
20 Tiga hari kemudian adalah hari ulang tahun raja, dan ia mengadakan pesta besar bagi semua pegawai. Ia memerintahkan supaya pengurus minuman dan pengurus roti dikeluarkan dari penjara dan dibawa ke hadapan semua pegawai istana.
Esther 1:3
3 Pada tahun ketiga pemerintahannya, Raja Ahasyweros mengadakan pesta besar untuk semua pembesar dan pegawainya. Para panglima Persia dan Media hadir juga pada pesta itu, begitu juga para gubernur dan para pejabat tinggi provinsi.
Isaiah 21:4-5
Isaiah 22:12
12 Pada waktu itu TUHAN Yang Mahatinggi dan Mahakuasa menyuruh kamu menangis dan meratap, mencukur kepala dan mengenakan kain karung.
Isaiah 22:14
14 TUHAN Yang Mahatinggi dan Mahakuasa menyatakan diri kepadaku dan berkata, "Sungguh, kejahatan mereka itu tak akan Kuampuni sampai mereka mati. Aku, TUHAN, telah berbicara."
Jeremiah 51:39
39 Sementara nafsu makan mereka memuncak, Aku akan menyiapkan hidangan bagi mereka, dan membuat mereka mabuk dan pusing sampai tertidur dan tidak bangun-bangun lagi.
Jeremiah 51:57
57 Aku akan memabukkan para pejabat pemerintah Babel--para cerdik pandai, pemimpin dan tentara. Mereka tidak akan bangun-bangun lagi, tertidur untuk selama-lamanya. Aku telah berbicara; Akulah raja, Aku TUHAN Yang Mahakuasa.
Nahum 1:10
10 Engkau akan dibakar seperti jerami yang kering seperti semak berduri yang terjalin-jalin.
Mark 6:21-22
21 Akhirnya Herodias mendapat kesempatan pada hari ulang tahun Herodes. Ketika itu Herodes mengadakan pesta untuk semua pejabat tinggi kerajaan, perwira-perwira dan tokoh-tokoh masyarakat Galilea.
22 Di pesta itu anak gadis Herodias menari, dan tariannya itu sangat menyenangkan hati Herodes serta tamu-tamunya. Maka Herodes berkata kepada gadis itu, "Engkau suka apa, minta saja. Aku akan memberikannya kepadamu!"
2 Samuel 9:7
7 Daud berkata, "Jangan takut. Aku akan bermurah hati kepadamu demi Yonatan ayahmu. Semua tanah kakekmu Saul, akan kukembalikan kepadamu dan untuk selama-lamanya engkau boleh makan di istana."
2 Kings 8:25-27
25 Ahazia anak Yehoram menjadi raja Yehuda pada waktu Raja Yoram anak Ahab telah memerintah Israel dua belas tahun.
26 Pada waktu itu Ahazia berumur dua puluh dua tahun, dan ia memerintah di Yerusalem setahun lamanya. Ibunya bernama Atalya, anak Raja Ahab dan cucu Omri raja Israel.
27 Karena perkawinannya, Ahazia ada hubungan keluarga dengan keluarga Raja Ahab. Ahazia berdosa kepada TUHAN sama seperti yang dilakukan oleh keluarga Ahab.
2 Kings 24:13
13 Semua perkakas emas yang dibuat oleh Raja Salomo untuk Rumah TUHAN, dirusak oleh Nebukadnezar. Lalu semua benda berharga yang terdapat di Rumah TUHAN itu dan di istana diangkutnya ke Babel. Semua itu terjadi sesuai dengan apa yang telah dikatakan TUHAN sebelumnya.
2 Kings 25:15
15 Barang-barang emas dan perak, termasuk mangkuk-mangkuk kecil dan piring-piring untuk bara diambil oleh Nebuzaradan sendiri.
2 Chronicles 11:20
20 Kemudian Rehabeam kawin dengan Maakha anak Absalom. Mereka mendapat empat anak laki-laki: Abia, Atai, Ziza dan Selomit.
2 Chronicles 15:16
16 Selanjutnya Raja Asa memecat neneknya Maakha, dari kedudukannya sebagai Ibu Suri sebab ia telah membuat patung berhala yang cabul untuk Asyera, dewi kesuburan. Asa merobohkan dan menghancurluluhkan patung itu lalu membakarnya di Lembah Kidron.
2 Chronicles 36:10
10 Pada pergantian tahun, Raja Nebukadnezar mengangkut Yoyakhin ke Babel sebagai tawanan, dan barang-barang berharga di Rumah TUHAN dibawanya juga. Kemudian Nebukadnezar mengangkat Zedekia, paman Yoyakhin, menjadi raja atas Yehuda dan Yerusalem.
2 Chronicles 36:18
18 Perkakas-perkakas Rumah TUHAN, dan barang-barangnya yang berharga, juga harta benda raja dan para pegawainya, semuanya dirampas oleh raja Babel itu lalu dibawa ke Babel.
Ezra 1:7-11
7 Kores mengeluarkan mangkuk-mangkuk dan cawan-cawan yang dahulu dipakai dalam Rumah TUHAN di Yerusalem. Barang-barang itu telah diangkut oleh Raja Nebukadnezar dan ditaruh di dalam kuil dewa-dewanya sendiri.
8 Kores menyerahkan urusan benda-benda itu kepada Mitredat, kepala perbendaharaan kerajaan. Kemudian Mitredat membuat daftar dari barang-barang itu untuk Sesbazar, gubernur Yehuda.
9 Inilah daftarnya: mangkuk-mangkuk emas untuk upacara persembahan-30; mangkuk-mangkuk perak untuk upacara persembahan-1.000; mangkuk-mangkuk lainnya-29; mangkuk-mangkuk kecil dari emas-30; mangkuk-mangkuk kecil dari perak-410; perkakas lainnya-1.000.
10 (1:9)
11 Seluruhnya berjumlah 5.400 mangkuk emas dan perak serta barang-barang lain. Semuanya itu dibawa oleh Sesbazar ketika dia dan orang-orang buangan yang lain berangkat dari Babel menuju ke Yerusalem.
Jeremiah 27:7
7 Segala bangsa akan mengabdi kepadanya, kepada putranya, dan kepada cucunya sampai tiba saatnya negaranya sendiri jatuh. Pada waktu itu bangsa Babel akan mengabdi kepada bangsa-bangsa yang kuat dan raja-raja yang besar.
Jeremiah 27:16-22
16 Kemudian aku memberitahukan kepada imam-imam dan kepada seluruh rakyat bahwa TUHAN berkata begini, "Jangan dengarkan nabi-nabi yang berkata bahwa tidak lama lagi barang-barang di Rumah-Ku akan dibawa kembali dari Babel. Mereka bohong.
17 Jangan dengarkan mereka! Menyerahlah kepada raja Babel, supaya kamu selamat. Untuk apa kota ini harus hancur?
18 Kalau mereka memang benar nabi, dan telah menerima pesan dari Aku, pasti mereka sekarang minta kepada-Ku, TUHAN Yang Mahakuasa, supaya barang-barang yang masih ada di Rumah-Ku dan di istana raja di Yerusalem tidak diangkut ke Babel.
19 Sebab Aku, TUHAN Yang Mahakuasa, Allah Israel, telah memutuskan bahwa semua barang itu akan diangkut ke Babel, dan akan tetap di sana sampai Aku memperhatikannya lagi. Pada waktu itu barulah Aku membawanya kembali ke tempat ini. Aku, TUHAN, telah berbicara." Barang-barang yang masih ada di Rumah TUHAN itu ialah: tiang-tiang, bejana perunggu, kereta-kereta, dan beberapa barang lain milik Rumah TUHAN. Barang-barang itu tidak ikut dibawa ke Babel, ketika Yoyakhin putra Yoyakim raja Yehuda serta pemuka-pemuka masyarakat Yehuda dan Yerusalem diangkut ke Babel oleh Raja Nebukadnezar.
20 (27:19)
21 (27:19)
22 (27:19)
Jeremiah 52:19
19 Barang-barang emas dan perak, termasuk mangkuk-mangkuk kecil dan tempat bara, mangkuk-mangkuk untuk tempat darah binatang yang disembelih untuk kurban, tempat abu, kaki pelita, mangkuk-mangkuk untuk dupa, dan mangkuk-mangkuk untuk menuangkan persembahan air anggur, semuanya diambil oleh Nebuzaradan sendiri.
Daniel 1:2
2 TUHAN mengizinkan dia mengalahkan Raja Yoyakim dan merampas sebagian dari barang-barang berharga di Rumah TUHAN. Orang-orang yang ditawannya, dibawanya ke kuil dewanya di Babel, dan barang-barang berharga yang dirampasnya, disimpannya di dalam gudang-gudang kuil itu.
Daniel 5:4
4 Sambil minum mereka memuji-muji dewa-dewa yang terbuat dari emas, perak, tembaga, kayu dan batu.
Daniel 5:11
11 Sebab dalam kerajaan Tuanku ada seorang laki-laki yang dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci. Pada masa pemerintahan ayah Tuanku, orang itu terbukti mempunyai kecerdasan, pengertian dan hikmat, yang seperti hikmat para dewa. Ayah Tuanku Raja Nebukadnezar telah mengangkat dia menjadi pemimpin para ahli tenung, ahli jampi, orang-orang berilmu dan ahli perbintangan.
Daniel 5:13
13 Dengan segera Daniel dibawa menghadap raja. Lalu bertanyalah raja kepadanya, "Engkaukah Daniel, orang Yahudi buangan, yang telah diangkut oleh ayahku dari tanah Yehuda?
Daniel 5:18
18 Allah Yang Mahatinggi membuat Nebukadnezar, ayah Tuanku menjadi raja agung dan memberikannya kebesaran dan kemasyhuran.
Daniel 5:23
23 Tuanku meninggikan diri terhadap TUHAN di surga dan berani menyuruh membawa masuk mangkuk-mangkuk yang telah dirampas dari Rumah TUHAN. Lalu Tuanku serta para pembesar, para istri dan para selir Tuanku minum dari mangkuk-mangkuk itu. Tuanku memuji-muji dewa-dewa yang terbuat dari emas, perak, tembaga, besi, kayu dan batu, dewa-dewa yang tidak dapat melihat atau mendengar atau mengerti apa-apa. Tuanku tidak menghormati Allah yang menentukan hidup dan mati Tuanku dan menetapkan jalan hidup Tuanku.
Judges 16:23-24
23 Pada suatu hari para penguasa Filistin berkumpul hendak berpesta dan mempersembahkan kurban secara besar-besaran untuk Dagon, dewa mereka. Mereka bernyanyi, "Dewa kita telah memberikan kepada kita kemenangan atas Simson, musuh kita!"
24 Sementara mereka bersuka ria mereka berkata, "Bawalah Simson ke mari supaya ia menjadi bahan tertawaan kita!" Maka mereka mengambil Simson dari penjara, dan ia menjadi bahan tertawaan mereka. Mereka menyuruh dia berdiri di antara dua tiang yang besar. Ketika orang banyak itu melihat Simson, mereka memuji Dagon dan bernyanyi, "Dewa kita telah memberikan kepada kita kemenangan atas musuh yang telah merusak negeri kita dan membunuh begitu banyak orang kita!"
Psalms 115:4-8
4 Berhala mereka dari emas dan perak, buatan tangan manusia.
5 Mereka mempunyai mulut, tetapi tak dapat berbicara, mempunyai mata, tetapi tak dapat melihat.
6 Mereka mempunyai telinga, tetapi tak dapat mendengar, mempunyai hidung, tetapi tak dapat mencium.
7 Mereka mempunyai tangan, tetapi tak dapat meraba, mempunyai kaki, tetapi tak dapat berjalan, dan tak ada suara yang keluar dari kerongkongannya.
8 Semoga begitulah nasib orang-orang yang membuatnya, dan semua orang yang percaya kepadanya.
Psalms 135:15-18
15 Berhala mereka dari emas dan perak, buatan tangan manusia.
16 Mereka mempunyai mulut, tetapi tak dapat berbicara, mempunyai mata, tetapi tak dapat melihat.
17 Mereka mempunyai telinga, tetapi tak dapat mendengar, dari mulutnya tidak keluar napas.
18 Semoga begitulah nasib orang-orang yang membuatnya, dan yang percaya kepadanya.
Isaiah 40:19-20
Isaiah 42:8
8 Akulah TUHAN, itulah nama-Ku; keagungan-Ku tidak Kuberikan kepada siapa pun; kemasyhuran-Ku tidak Kuserahkan kepada patung.
Isaiah 42:17
17 Orang yang percaya kepada patung berhala dan mengakuinya sebagai ilah mereka, akan dihina dan dipermalukan."
Isaiah 46:6-7
6 Orang membuka dompet dan menuangkan emasnya, lalu menimbang peraknya dengan dacing. Ia mengupah tukang emas untuk membuat patung berhala, lalu ia menyembah patung buatannya.
7 Patung itu dipaku dan ditaruh di tempatnya, ia berdiri di situ dan tak dapat berpindah. Kalau orang berdoa kepadanya, ia tidak menjawab, dan tidak menyelamatkan dia dari kesusahannya.
Jeremiah 10:4-9
4 Kemudian patung berhala itu dihiasi dengan emas dan perak, lalu dikuatkan dengan paku supaya jangan jatuh.
5 Patung-patung berhala itu seperti orang-orangan di kebun mentimun. Mereka tak dapat bicara, tak dapat melangkah, dan harus diangkat. Jangan takut kepada mereka, sebab mereka tak dapat berbuat jahat kepadamu; berbuat baik pun mereka tak mampu."
6 TUHAN yang mulia, Engkau tak ada taranya, nama-Mu agung dan penuh kuasa.
7 Siapa gerangan tak mau takwa kepada-Mu, raja segala bangsa? Sungguh, Engkau patut sekali dihormat. Dari semua yang pandai di antara bangsa-bangsa dan dari semua raja-raja mereka, tiada seorang pun dapat disamakan dengan diri-Mu, ya TUHAN.
8 Bebal dan bodoh mereka semua sebab dewanya hanya kayu belaka, tak dapat mengajar yang berguna.
9 Ia dilapis dengan perak dan emas yang dibawa dari Spanyol dan kota Ufas, semuanya buah tangan para seniman dan pandai emas. Pakaiannya dari kain ungu tua dan ungu muda, dikerjakan oleh para ahli tenun dengan seksama.
Daniel 3:1-18
1 Pada suatu waktu Raja Nebukadnezar membuat sebuah patung emas yang tingginya 27 meter dan lebarnya hampir 3 meter. Ia mendirikannya di dataran Dura di provinsi Babel.
2 Kemudian raja mengundang semua raja wilayah, para gubernur, bupati, penasihat negara, bendahara, hakim, ahli hukum, dan semua kepala daerah untuk menghadiri upacara peresmian patung yang telah didirikannya itu.
3 Setelah mereka semua datang dan berdiri di depan patung itu,
4 berserulah ajudan raja dengan nyaring, "Saudara-saudara dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa! Dengarlah perintah raja ini:
5 Jika trompet berbunyi, diikuti bunyi seruling, kecapi, rebab, gambus, serdam, dan alat-alat musik lainnya, saudara-saudara harus sujud menyembah patung emas yang telah didirikan oleh Raja Nebukadnezar.
6 Barangsiapa tidak mentaati perintah ini, akan langsung dilemparkan ke dalam perapian yang menyala-nyala."
7 Maka mendengar alat-alat musik itu dibunyikan, orang-orang dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa, sujud dan menyembah patung emas itu.
8 Beberapa orang Babel memakai kesempatan itu untuk mencelakakan orang Yahudi.
9 Mereka berkata kepada Raja Nebukadnezar, "Hiduplah Tuanku selama-lamanya!
10 Tuanku sendiri telah mengeluarkan perintah bahwa segera setelah alat-alat musik dibunyikan, semua orang harus sujud dan menyembah patung emas itu,
11 dan barangsiapa yang tidak mematuhi perintah itu akan dilemparkan ke dalam perapian yang menyala-nyala.
12 Tetapi beberapa orang Yahudi yang telah Tuanku serahi pemerintahan provinsi Babel menganggap sepi perintah Tuanku itu. Mereka ialah Sadrakh, Mesakh dan Abednego. Orang-orang itu tidak mau memuja ilah-ilah Tuanku dan tidak pula menyembah patung emas yang Tuanku dirikan."
13 Mendengar itu raja menjadi marah sekali, lalu memberi perintah supaya ketiga orang itu dibawa menghadap kepadanya.
14 Raja bertanya kepada mereka, "Sadrakh, Mesakh dan Abednego! Betulkah kamu tidak mau menyembah ilah-ilahku dan tidak mau pula sujud kepada patung emas yang telah kudirikan itu?
15 Nah, sekarang, bersediakah kamu untuk sujud dan menyembah patung itu pada waktu musik berbunyi? Jika kamu tidak mau, kamu akan langsung dilemparkan ke dalam perapian yang menyala-nyala. Dan dewa manakah yang akan sanggup menyelamatkan kamu dari kuasaku?"
16 Sadrakh, Mesakh dan Abednego menjawab, "Baginda yang mulia, kami tidak akan mencoba membela diri.
17 Jika Allah yang kami sembah sanggup menyelamatkan kami dari perapian yang menyala-nyala itu dan dari kuasa Tuanku, pasti Ia melakukannya.
18 Tetapi seandainya Ia tidak melakukannya juga, hendaknya Tuanku maklum bahwa kami tidak akan memuja dewa Tuanku dan tidak pula menyembah patung emas yang Tuanku dirikan itu."
Daniel 4:37
37 Jadi sekarang aku, Nebukadnezar memuji, meninggikan dan memuliakan Raja Surga. Segala perbuatan-Nya benar dan adil, dan Ia sanggup merendahkan orang yang berlaku sombong.
Hosea 2:8-13
8 Ibumu tidak pernah mengakui bahwa Akulah yang memberi dia gandum, anggur, minyak zaitun, dan segala emas perak yang dipakainya untuk menyembah Baal itu.
9 Karena itu, di musim panen Aku akan menarik kembali pemberian-Ku, yaitu gandum dan anggur, serta wol dan kain linen yang Kuberikan kepadanya untuk pakaiannya.
10 Akan Kutelanjangi dia di depan semua kekasihnya. Tak seorang pun dari mereka dapat melepaskan dia dari kekuasaan-Ku.
11 Segala pestanya akan Kuhentikan, baik pesta tahunan maupun pesta bulanan dan hari-hari Sabat; singkatnya, segala perayaan keagamaannya.
12 Aku akan memusnahkan pohon-pohon anggur dan pohon-pohon ara yang menurut dia adalah upah pelayanannya kepada para kekasihnya. Akan Kuubah kebun-kebun anggur dan kebun-kebun aranya menjadi hutan; binatang-binatang buas akan merusaknya.
13 Aku akan menghukum dia karena hari-hari yang dipakainya untuk membakar dupa kepada Baal, serta bersolek dengan perhiasannya untuk mengejar kekasih-kekasihnya, lalu melupakan Aku sama sekali. Aku, TUHAN, telah berbicara."
Habakkuk 2:19
19 (2:18)
Acts 17:29
29 Nah, karena kita adalah anak-anak Allah, kita tidak boleh menganggap Allah sama seperti patung daripada emas atau perak atau batu yang dibuat menurut kepandaian manusia.
Acts 19:24-28
24 Sebab di kota itu ada seorang tukang perak bernama Demetrius, yang membuat rumah-rumahan dewa untuk Dewi Artemis. Usaha orang itu mendatangkan penghasilan yang besar kepada pekerja-pekerjanya.
25 Oleh sebab itu ia mengumpulkan pekerja-pekerjanya bersama-sama dengan pekerja-pekerja tukang perak lainnya, lalu berkata, "Saudara-saudara! Saudara tahu bahwa kita mendapat penghasilan dari pekerjaan ini.
26 Sekarang Saudara sudah lihat dan dengar sendiri apa yang dibuat oleh si Paulus itu. Ia berkata bahwa dewa-dewa yang dibuat oleh manusia sama sekali bukanlah dewa. Dan ia sudah berhasil membuat banyak orang percaya akan ajarannya, bukan hanya di sini di Efesus, tetapi hampir di seluruh daerah Asia juga.
27 Bahayanya ialah bahwa perusahaan kita ini akan mendapat nama buruk. Dan bukan hanya itu, melainkan rumah Dewi Artemis pun akan dianggap remeh serta kebesarannya diinjak-injak; padahal dia dewi yang dipuja oleh semua orang di Asia dan seluruh dunia!"
28 Begitu orang-orang itu mendengar itu hati mereka menjadi panas, lalu mereka berteriak-teriak, "Hidup Artemis, dewi orang Efesus!"
Revelation 9:20-21
20 Tetapi sisa dari umat manusia yang tidak terbunuh oleh bencana-bencana itu pun, tidak pula meninggalkan perbuatan tangan mereka sendiri. Mereka tidak berhenti menyembah roh-roh jahat dan berhala-berhala emas, perak, tembaga, batu dan kayu yang tidak dapat melihat atau mendengar, ataupun berjalan.
21 Mereka tidak pula meninggalkan perbuatan-perbuatan mereka yang jahat, yaitu pembunuhan, ilmu-ilmu gaib, percabulan dan pencurian.
Job 20:5
5 kegembiraan orang jahat hanya sebentar saja, dan kesenangan orang durhaka sekejap mata?
Psalms 78:30-31
Proverbs 29:1
1 Siapa terus membangkang kalau dinasihati, suatu waktu akan hancur dan tak dapat diperbaiki lagi.
Daniel 4:31
31 Aku belum habis bicara ketika terdengar suara dari langit, "Raja Nebukadnezar, dengarlah ini! Kekuasaanmu sebagai raja telah diambil daripadamu.
Daniel 4:33
33 Pada saat itu juga, kata-kata itu menjadi kenyataan. Aku, Nebukadnezar diusir dari masyarakat manusia dan makan rumput seperti sapi. Tubuhku dibasahi embun, rambutku menjadi sepanjang bulu elang, dan kukuku sepanjang cakar burung.
Daniel 5:8
8 Para cerdik pandai melangkah maju, tapi tak seorang pun dari mereka dapat membaca tulisan itu atau memberitahukan artinya kepada raja.
Daniel 5:15
15 Para cerdik pandai dan ahli-ahli jampi telah mencoba membaca tulisan ini dan memberitahukan artinya kepadaku. Tetapi mereka tidak bisa.
Daniel 5:24-28
24 Itulah sebabnya Allah mengirim tangan itu untuk menuliskan pesan-Nya.
25 Inilah tulisan itu, 'Dihitung, dihitung, ditimbang, dibagi.'
26 Dan inilah artinya: Dihitung, masa pemerintahan Tuanku telah dihitung oleh Allah dan diakhirinya;
27 ditimbang, Tuanku telah ditimbang dan didapati tidak memuaskan;
28 dibagi; kerajaan Tuanku dibagi dan diberikan kepada orang Media dan Persia."
Luke 12:19-20
19 Kemudian akan kukatakan kepada diriku sendiri: Engkau beruntung! Segala yang baik sudah kaumiliki dan tidak akan habis selama bertahun-tahun. Istirahatlah sekarang! Makan minumlah dan nikmatilah hidupmu!'
20 Tetapi Allah berkata kepadanya, 'Hai bodoh! Malam ini juga engkau akan mati, lalu siapakah yang akan mendapat seluruh kekayaan yang sudah kaukumpulkan untuk dirimu itu?'
Colossians 2:14
14 dan membatalkan surat hutang terhadap kita, yang mengancam kita dengan syarat-syarat yang berat. Dengan menyalibkan surat itu pada kayu salib, Allah menghapuskan semua dakwaan terhadap kita.
1 Thessalonians 5:2-3
2 Sebab kalian sendiri tahu dengan jelas bahwa Hari kedatangan Tuhan itu akan tiba seperti pencuri datang pada malam hari.
3 Apabila orang berkata, "Semuanya aman dan tentram," maka pada waktu itulah tiba-tiba mereka akan ditimpa kebinasaan, dan tidak seorang pun dapat lolos. Hal itu akan terjadi tiba-tiba, seperti perasaan sakit bersalin yang menimpa seorang wanita yang akan melahirkan.
Revelation 20:12-15
12 Dan saya melihat orang-orang mati, besar kecil, berdiri di depan takhta itu. Maka buku-buku pun dibukalah. Lalu sebuah buku yang lain dibuka, yaitu Buku Orang Hidup. Kemudian hukuman dijatuhkan ke atas orang mati, setimpal dengan perbuatan mereka menurut yang tercatat di dalam buku-buku itu.
13 Lalu laut menyerahkan orang-orang mati yang ada di dalamnya. Maut dan Alam Maut pun menyerahkan orang-orang mati yang ada padanya. Dan orang-orang mati itu semuanya dijatuhi hukuman setimpal dengan perbuatan mereka.
14 Kemudian Maut dan Alam Maut dilemparkan ke dalam lautan api. (Lautan api ini adalah kematian tahap kedua.)
15 Orang-orang yang tidak tertulis namanya di dalam Buku Orang Hidup, dibuang ke dalam lautan api.
Job 15:20-27
20 Orang jahat yang menindas sesamanya, akan merasa cemas sepanjang hidupnya.
21 Bunyi-bunyi dahsyat memekakkan telinganya; di saat yang aman perampok datang menyerangnya.
22 Tak ada harapan baginya mengelak kegelapan, sebab pedang pembunuh mengejarnya pada setiap kesempatan.
23 Burung-burung nasar menunggu saat kematiannya, mereka hendak melahap mayatnya. Maka sadarlah ia bahwa suramlah hari depannya.
24 Bencana bagaikan raja perkasa, sudah siap hendak menyergapnya.
25 Begitulah nasib orang yang menantang Allah, dan berani melawan Yang Mahakuasa.
26 Dengan sombong ia menyerbu dan melawan Allah; diangkatnya perisainya, ia pantang mengalah.
27 (15:26)
Job 20:19-27
19 Sebab ia menindas dan menterlantarkan orang yang tak punya; ia merampas rumah-rumah yang tidak dibangunnya.
20 Karena serakahnya tak mengenal batas, maka ia tak akan menjadi puas.
21 Jika ia makan semuanya dihabiskan, sebab itu kemakmurannya tidak bertahan.
22 Ketika memuncak kemakmurannya, derita dan duka datang menimpanya.
23 Ketika ia sibuk mengisi perutnya, Allah menjadi sangat murka dan menghukumnya.
24 Jika ia lari menghindar dari pedang baja, ia akan dilukai panah tembaga.
25 Ia kena panah, sehingga luka; ujung panah yang berkilat menembus tubuhnya, maka ketakutan meliputi hatinya.
26 Hancurlah segala harta simpanannya; dia beserta seluruh keluarganya dimakan api yang tidak dinyalakan manusia.
27 Langit menyingkapkan kejahatannya; bumi bangkit melawan dia.
Psalms 69:23
23 (69-24) Biarlah mata mereka menjadi buta dan punggung mereka selalu lemah.
Psalms 73:18-20
Isaiah 5:27
27 Mereka selalu siap berperang dan tak kenal lelah. Mereka tak pernah tidur atau mengantuk.
Isaiah 13:7-8
Isaiah 21:2-4
2 Aku mendapat penglihatan tentang kejadian-kejadian yang mengerikan; tentang pengkhianatan dan pembinasaan. Majulah, laskar Elam, serbulah! Hai laskar Madai, kepunglah! Allah akan mengakhiri semua penderitaan yang disebabkan oleh Babel.
3 Penglihatan itu membuat aku bingung sampai tak dapat melihat atau mendengar lagi. Aku ketakutan dan kesakitan, seperti seorang wanita yang sedang bersalin.
4 Hatiku gelisah; rasa ngeri membuat aku gemetar. Malam yang kurindukan hanya membawa kegentaran.
Isaiah 35:3
3 Kuatkanlah tangan yang lemah, teguhkanlah lutut yang goyah.
Ezekiel 7:17
17 Setiap orang akan menjadi lemah tangannya dan goyah lututnya.
Ezekiel 21:7
7 Jika mereka bertanya mengapa engkau mengaduh, katakanlah bahwa engkau sedih karena berita yang akan datang. Berita itu akan membuat hati mereka gentar, tangan mereka lemas, dan lutut mereka gemetar, mereka akan patah semangat. Sungguh saatnya telah tiba, dan semua itu akan terjadi. Aku TUHAN Yang Mahatinggi telah berbicara."
Daniel 2:1
1 Pada suatu malam, dua tahun setelah Raja Nebukadnezar memerintah, ia bermimpi. Mimpinya itu begitu menggelisahkan hatinya, sehingga ia tidak dapat tidur lagi.
Daniel 3:19
19 Maka meluaplah amarah Raja Nebukadnezar terhadap Sadrakh, Mesakh dan Abednego, sehingga wajahnya menjadi merah padam. Ia memerintahkan supaya perapian dibuat tujuh kali lebih panas daripada biasanya.
Daniel 4:5
5 Tetapi pada suatu malam ketika aku sedang tidur, aku bermimpi dan mendapat penglihatan yang sangat mencemaskan hatiku.
Daniel 4:19
19 Mendengar itu, Daniel yang disebut juga Beltsazar, terkejut dan tercengang untuk beberapa saat. Maka aku, Raja Nebukadnezar berkata kepadanya, "Beltsazar, janganlah engkau cemas karena mimpi dan artinya itu." Beltsazar menjawab, "Tuanku, alangkah baiknya seandainya kejadian-kejadian yang diramalkan oleh mimpi itu menimpa musuh-musuh Tuanku dan bukan Tuanku.
Daniel 5:9-10
Daniel 7:28
28 Sekianlah laporan ini. Aku sangat gelisah sehingga menjadi pucat, tetapi tak seorang pun kuberitahu tentang semuanya itu.
Nahum 2:10
10 Niniwe telah hancur, sunyi dan tandus. Hati menjadi tawar karena takut. Lutut menjadi lemah dan gemetar. Muka semua orang menjadi pucat pudar.
Hebrews 12:12
12 Sebab itu, kuatkanlah tanganmu yang lemah dan lututmu yang gemetar itu!
Genesis 41:8
8 Paginya raja merasa gelisah, karena itu disuruhnya memanggil semua tukang sihir dan orang berilmu di Mesir. Lalu diceritakannya mimpinya kepada mereka, tetapi tak seorang pun dapat menerangkan artinya.
Genesis 41:42-44
42 (41:41)
43 Lalu diberikannya kepada Yusuf kereta kerajaan yang kedua untuk kendaraannya, dan pengawal kehormatan raja berjalan di depan kereta itu sambil berseru-seru, "Awas! Beri jalan! Beri jalan!" Demikianlah Yusuf diangkat menjadi gubernur seluruh Mesir.
44 Kata raja kepadanya, "Akulah raja--dan aku mengumumkan bahwa tanpa izinmu tidak seorang pun di seluruh Mesir boleh melakukan apa-apa."
Numbers 22:7
7 Maka pergilah para pemimpin orang Moab dan Midian itu dengan membawa upah untuk Bileam supaya ia mau mengutuk orang Israel. Setelah sampai kepada Bileam, mereka menyampaikan kepadanya pesan Raja Balak.
Numbers 22:17
17 Aku akan memberi upah yang banyak sekali, dan melakukan apa saja yang kaukatakan. Datanglah, dan kutuklah bangsa itu untukku."
Numbers 24:11
11 Sekarang kau boleh pergi, pulang ke rumahmu! Aku menjanjikan upah kepadamu, tetapi TUHAN tidak mengizinkan engkau menerima upah itu."
1 Samuel 17:25
25 "Lihatlah dia!" kata mereka sesamanya. "Dengarlah kata-kata tantangannya! Saul raja kita telah berjanji bahwa siapa saja yang membunuh Goliat, akan diberikan hadiah yang besar. Raja juga akan mengawinkan orang itu dengan putrinya. Dan keluarga ayah orang itu akan dibebaskan dari pajak."
Esther 3:1
1 Beberapa waktu kemudian Raja Ahasyweros mengangkat seorang yang bernama Haman menjadi perdana menteri. Haman adalah anak Hamedata dari keturunan Agag.
Esther 10:2-3
2 Segala perbuatannya yang besar dan hebat, dan juga kisah lengkap tentang bagaimana ia mengangkat Mordekhai menjadi pejabat tinggi, tercatat dalam buku sejarah raja-raja Persia dan Media.
3 Mordekhai, orang Yahudi itu tetap menduduki jabatan tertinggi di bawah Raja Ahasyweros sendiri. Mordekhai dihormati dan disukai oleh orang-orang sebangsanya. Ia berjuang untuk keselamatan dan kesejahteraan bangsanya serta seluruh keturunan mereka.
Proverbs 1:9
Isaiah 44:25-26
25 Akulah yang menggagalkan ramalan tukang peramal, dan mempermainkan tukang-tukang tenung. Kata-kata orang bijak Kubantah, kebijaksanaan mereka Kujadikan kebodohan.
26 Akulah yang meneguhkan perkataan hamba-Ku, dan melakukan rencana yang dinyatakan utusan-Ku, Aku berkata bahwa Yerusalem akan didiami lagi, dan kota-kota Yehuda akan Kubangun kembali; puing-puingnya akan dipulihkan.
Isaiah 47:13
13 Engkau payah karena banyaknya nasihat. Suruhlah peramal-peramal tampil menyelamatkan engkau; mereka yang telah meneliti segala penjuru langit dan mempelajari bintang-bintang, dan pada setiap bulan baru meramalkan apa yang menjadi nasibmu.
Ezekiel 16:11
11 Kurias engkau dengan permata, kalung dan gelang-gelang.
Daniel 2:2
2 Karena itu dipanggilnya para peramal, ahli jampi, dukun dan orang-orang berilmu, untuk menerangkan mimpinya itu.
Daniel 2:6
6 Tetapi jika kamu sanggup, kamu akan kuberikan hadiah yang indah-indah serta kehormatan yang besar. Nah, beritahukanlah sekarang mimpiku itu dengan artinya!"
Daniel 2:48
48 Kemudian Daniel diberinya kedudukan yang tinggi, dianugerahinya dengan banyak hadiah yang indah-indah, dan diangkatnya menjadi gubernur Babel, serta dijadikannya pemimpin tertinggi atas semua penasihat istana.
Daniel 4:6-7
Daniel 4:14
14 Dengan nyaring ia berkata, 'Tebanglah pohon itu dan potonglah dahan-dahannya, gugurkanlah daun-daunnya dan hamburkanlah buahnya. Usirlah binatang-binatang yang berbaring di bawahnya dan burung-burung yang bersarang di dahan-dahannya.
Daniel 5:16
16 Baru saja kudengar bahwa engkau dapat menyingkapkan segala rahasia dan memecahkan soal-soal yang sulit. Jika engkau dapat membaca tulisan ini dan memberitahukan artinya kepadaku, engkau akan kuberi pakaian kerajaan berupa jubah ungu dan kalung emas tanda kehormatan. Selain itu engkau akan kuangkat menjadi penguasa ketiga dalam kerajaanku."
Daniel 5:29
29 Dengan segera Belsyazar memerintahkan pegawai-pegawainya supaya memakaikan kepada Daniel jubah ungu dan mengalungkan kalung emas pada lehernya. Lalu ia mengangkat Daniel menjadi penguasa ketiga dalam kerajaannya.
Daniel 6:2-3
2 (6-3) Daniel dan dua orang lain diangkatnya untuk mengawasi para gubernur itu supaya raja jangan dirugikan.
3 (6-4) Segera ternyata bahwa pekerjaan Daniel lebih baik daripada pekerjaan para gubernur dan pengawas-pengawas lainnya. Karena itu, raja ingin mengangkatnya menjadi penguasa seluruh kerajaan.
Isaiah 47:9
9 Tetapi sesaat saja, dalam satu hari, kedua hal itu sekaligus terjadi. Biar engkau memakai sihir dan mantra, suamimu dan anakmu direnggut juga.
Isaiah 47:12-15
12 Bertekunlah saja dengan semua mantra dan sihirmu, yang merepotkan engkau sejak masa kecilmu. Siapa tahu itu berguna bagimu, untuk menakut-nakuti musuh-musuhmu.
13 Engkau payah karena banyaknya nasihat. Suruhlah peramal-peramal tampil menyelamatkan engkau; mereka yang telah meneliti segala penjuru langit dan mempelajari bintang-bintang, dan pada setiap bulan baru meramalkan apa yang menjadi nasibmu.
14 Lihat, mereka seperti jerami yang dimakan api; tak dapat mereka menyelamatkan diri sendiri! Nyala api itu terlalu panas bagi mereka, bukan api hangat untuk berdiang.
15 Itulah faedah para peramal bagimu yang merepotkan engkau sejak masa kecilmu; masing-masing pergi meninggalkan engkau; tak ada yang datang untuk menolongmu."
Daniel 2:27
27 Daniel menjawab, "Tuanku, tak ada orang berilmu, ahli jampi, peramal atau ahli perbintangan yang dapat memberitahukan hal itu kepada Tuanku.
Daniel 4:7
7 Tetapi ketika para peramal, ahli jampi, orang-orang berilmu dan para ahli perbintangan itu datang dan kuceritakan mimpiku itu kepada mereka, tidak seorang pun yang dapat menerangkan artinya.
Job 18:11-14
11 Orang jahat dikejutkan oleh kengerian dari segala arah; ketakutan mengikutinya langkah demi langkah.
12 Dahulu ia kuat, kini ia merana; bencana menemaninya di mana-mana.
13 Kulitnya dimakan penyakit parah; lengan dan kakinya busuk bernanah.
14 Ia direnggut dari kemahnya, tempat ia merasa aman, lalu diseret untuk menghadap kematian.
Psalms 18:14
14 (18-15) Ia menembakkan panah-panah-Nya dan menceraiberaikan musuh; Ia menyambarkan kilat berulang-ulang, dan membuat mereka lari.
Psalms 48:6
6 (48-7) Di sana mereka gemetar ketakutan dan kesakitan, seperti wanita yang mau melahirkan,
Isaiah 13:6-8
6 Merataplah, sebab hari TUHAN sudah dekat, yaitu hari kebinasaan yang didatangkan TUHAN Yang Mahakuasa.
Jeremiah 6:24
24 Mendengar berita itu, penduduk Yerusalem menjadi tak berdaya. Mereka dicekam perasaan takut, dan menderita seperti wanita yang mau melahirkan.
Jeremiah 30:6
6 Cobalah pikir dan selidiki! Mungkinkah laki-laki melahirkan bayi? Kalau begitu, mengapa Kulihat setiap laki-laki berwajah pucat pasi dan menahan perutnya dengan tangan seperti wanita yang hendak melahirkan?
Daniel 5:6
6 Ia menjadi pucat pasi dan begitu ketakutan sehingga lututnya gemetaran.
Daniel 10:8
8 Aku ditinggalkan di situ seorang diri, sambil memperhatikan penglihatan yang mengagetkan itu. Aku sudah tidak berdaya lagi dan wajahku menjadi pucat pasi.
Matthew 2:3
3 Ketika Raja Herodes mendengar hal itu, ia terkejut sekali, begitu juga semua orang di Yerusalem.
Revelation 6:15
15 Lalu raja-raja dunia, para pembesar, panglima-panglima, orang-orang kaya dan orang-orang berkuasa, dan orang-orang lainnya, baik hamba maupun orang yang bebas, semuanya menyembunyikan diri di dalam gua-gua dan di celah-celah batu gunung.
Genesis 35:17-18
1 Samuel 4:20-22
20 Ketika ia sudah hampir meninggal, para wanita yang menolongnya berkata, "Tabahlah! Anakmu laki-laki!" Namun ia tidak menjawab atau memperhatikan mereka.
21 Anak itu dinamainya Ikabod, katanya, "Kehadiran Allah Yang Mulia telah hilang dari Israel." --yang dimaksudkannya ialah bahwa Peti Perjanjian sudah dirampas dan mertuanya serta suaminya telah meninggal. Sebab itu ia berkata, "Kehadiran Allah Yang Mulia telah hilang dari Israel, karena Peti Perjanjian Allah sudah dirampas."
22 (4:21)
1 Kings 1:31
31 Maka sujudlah Batsyeba sambil berkata, "Hiduplah Paduka Raja untuk selama-lamanya!"
Job 13:4
4 Sebab kamu menutupi kebodohanmu dengan tipu, tak ubahnya seperti dukun-dukun palsu.
Job 21:34
34 Jadi, penghiburanmu itu kosong dan segala jawabanmu bohong!"
Daniel 2:4
4 Mereka menjawab dalam bahasa Aram, "Hiduplah Tuanku selama-lamanya! Ceritakanlah mimpi itu kepada kami, maka kami akan menerangkan artinya."
Daniel 3:9
9 Mereka berkata kepada Raja Nebukadnezar, "Hiduplah Tuanku selama-lamanya!
Daniel 6:6
6 (6-7) Kemudian pergilah mereka serentak menghadap raja dan berkata, "Ya Tuanku Raja Darius, hiduplah Tuanku untuk selama-lamanya!
Daniel 6:21
21 (6-22) Lalu terdengarlah suara Daniel yang menjawab, "Hiduplah Tuanku untuk selama-lamanya!
Genesis 41:11-15
11 Pada suatu malam kami berdua bermimpi, dan mimpi kami itu tidak sama artinya.
12 Seorang pemuda Ibrani ada di sana dengan kami. Dia pelayan kepala pengawal istana itu. Kami menceritakan mimpi kami kepadanya, lalu diterangkannya arti mimpi itu.
13 Ternyata semuanya tepat terjadi seperti dikatakannya, yaitu: Baginda mengembalikan hamba kepada jabatan hamba semula, tetapi menghukum mati pengurus roti itu."
14 Maka raja menyuruh mengambil Yusuf, dan dengan segera ia dikeluarkan dari penjara. Setelah Yusuf bercukur dan berganti pakaian, ia menghadap raja.
15 Kata raja kepadanya, "Aku telah bermimpi, dan tak seorang pun dapat menerangkan artinya. Ada yang mengabarkan kepadaku bahwa engkau dapat menerangkan mimpi."
2 Samuel 14:17
17 Hamba yakin bahwa janji Tuanku itu akan menjamin keselamatan hamba sebab Tuanku adalah seperti malaikat Allah, yang dapat membedakan apa yang baik dan apa yang jahat. Semoga TUHAN Allah Tuanku menyertai Tuanku!"
Daniel 2:11
11 Tuanku menginginkan sesuatu yang terlalu sulit. Tak seorang pun dapat memenuhi kecuali para dewa, tetapi mereka tidak diam di antara manusia."
Daniel 2:47-48
47 Raja berkata, "Sungguh, Daniel, Allahmu itu paling besar di antara segala Allah. Ia adalah penguasa atas segala raja, dan penyingkap segala rahasia. Aku tahu hal itu sebab engkau telah sanggup menerangkan arti rahasia ini."
48 Kemudian Daniel diberinya kedudukan yang tinggi, dianugerahinya dengan banyak hadiah yang indah-indah, dan diangkatnya menjadi gubernur Babel, serta dijadikannya pemimpin tertinggi atas semua penasihat istana.
Daniel 4:8-9
8 Akhirnya datanglah Daniel yang disebut juga Beltsazar seperti nama dewaku. Daniel dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci. Kuceritakan mimpiku kepadanya juga, kataku,
9 "Hai, Beltsazar, pemimpin orang-orang berilmu, aku tahu bahwa engkau dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci, sehingga tak ada rahasia yang tersembunyi bagimu. Dengarlah mimpiku ini, dan terangkanlah artinya.
Daniel 4:18
18 Hai Beltsazar, itulah mimpiku. Sekarang katakanlah artinya kepadaku. Tak seorang pun dari para cerdik pandai yang ada di kerajaanku dapat mengatakannya kepadaku, tetapi engkau dapat, sebab engkau dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci."
Daniel 5:14
14 Kudengar bahwa engkau dipenuhi oleh roh-roh dewa yang suci, dan bahwa engkau mempunyai kecerdasan, pengertian, dan hikmat yang luar biasa.
Acts 12:22
22 Rakyat yang sedang mendengarkan itu berseru-seru, "Ini suara dewa, bukan suara manusia!"
Acts 14:11
11 Ketika orang banyak melihat apa yang telah dilakukan oleh Paulus, mereka berteriak dalam bahasa Likaonia, "Dewa-dewa sudah turun ke dunia dengan tubuh manusia."
Acts 16:16
16 Pada suatu hari ketika kami sedang pergi ke tempat berdoa, kami berjumpa dengan seorang wanita; ia hamba. Wanita itu dikuasai oleh roh jahat yang dapat meramalkan kejadian-kejadian yang akan datang. Dengan meramalkan nasib orang, wanita itu memberi keuntungan yang besar kepada majikan-majikannya.
Revelation 3:9
9 Ingatlah ini: Orang-orang yang menjadi umat Iblis itu, pembohong-pembohong yang mengaku dirinya Yahudi padahal bukan, akan Kubuat sehingga mereka datang bersujud di depanmu. Dan mereka akan tahu bahwa Aku mengasihimu.
1 Kings 10:1-3
1 Ratu negeri Syeba mendengar tentang kemasyhuran Salomo. Maka ia datang ke Yerusalem untuk menguji Salomo dengan pertanyaan yang sulit-sulit.
2 Ia datang disertai sejumlah besar pengiring dan unta yang sarat bermuatan rempah-rempah, batu permata, dan banyak sekali emas. Pada waktu bertemu dengan Salomo, ratu itu mengajukan segala macam pertanyaan yang dapat dipikirkannya.
3 Semua pertanyaan itu dapat dijawab oleh Salomo, tidak satu pun yang terlalu sukar baginya.
2 Chronicles 9:1-2
1 Ratu negeri Syeba mendengar tentang kemasyhuran Salomo. Maka ia datang ke Yerusalem untuk menguji Salomo dengan pertanyaan yang sulit-sulit. Ia datang disertai sejumlah besar pengiring dan unta yang sarat bermuatan rempah-rempah, batu permata, dan banyak sekali emas. Pada waktu bertemu dengan Salomo, ratu itu mengajukan segala macam pertanyaan yang dapat dipikirkannya.
2 Semua pertanyaan itu dapat dijawab oleh Salomo, tidak satu pun yang terlalu sukar baginya.
Psalms 16:3
3 Kuhormati orang-orang suci di negeri ini; kesukaanku ialah tinggal bersama mereka.
Proverbs 12:26
26 Orang baik lebih beruntung dari tetangganya; orang jahat sesat karena kejahatannya.
Proverbs 17:27
27 Orang yang tajam pikirannya, tidak banyak bicara. Orang yang bijaksana, selalu tenang.
Daniel 1:7
7 Kepala rumah tangga istana mengganti nama-nama mereka menjadi: Beltsazar, Sadrakh, Mesakh dan Abednego.
Daniel 4:8
8 Akhirnya datanglah Daniel yang disebut juga Beltsazar seperti nama dewaku. Daniel dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci. Kuceritakan mimpiku kepadanya juga, kataku,
Daniel 6:3
3 (6-4) Segera ternyata bahwa pekerjaan Daniel lebih baik daripada pekerjaan para gubernur dan pengawas-pengawas lainnya. Karena itu, raja ingin mengangkatnya menjadi penguasa seluruh kerajaan.
Colossians 1:29
29 Untuk mencapai hal itu saya bekerja keras. Saya berjuang dengan seluruh tenaga yang diberikan Kristus kepada saya dan yang bekerja dalam diri saya dengan penuh kuasa.
Ezra 4:1
1 Berita bahwa orang-orang bekas buangan itu sedang membangun Rumah TUHAN, Allah Israel, terdengar oleh musuh orang Yehuda dan Benyamin.
Ezra 6:16
16 Kemudian dengan gembira orang-orang Israel, para imam, orang-orang Lewi dan semua orang bekas buangan meresmikan Rumah TUHAN itu.
Ezra 6:19-20
19 Pada tanggal empat belas bulan satu tahun berikutnya, orang-orang yang telah pulang dari pembuangan, merayakan Paskah.
20 Semua imam dan orang Lewi telah melakukan upacara pembersihan diri sehingga dianggap bersih. Kemudian orang-orang Lewi itu menyembelih binatang-binatang untuk kurban Paskah bagi para imam, bagi mereka sendiri dan semua orang bekas buangan lainnya.
Ezra 10:7
7 Kemudian disiarkan sebuah maklumat ke seluruh Yerusalem dan Yehuda kepada semua orang yang telah kembali dari pembuangan, supaya berkumpul di Yerusalem.
Ezra 10:16
16 Orang-orang buangan yang telah kembali itu tetap hendak menjalankan rencana itu, sebab itu Imam Ezra memilih beberapa orang di antara kepala-kepala kaum, lalu mencatat nama mereka. Pada tanggal satu bulan sepuluh mereka mulai bersidang untuk menyelidiki perkara itu.
Daniel 1:21
21 Daniel tetap bertugas di istana sampai Raja Koresh dari Persia menaklukkan Babel.
Daniel 2:25
25 Dengan segera Ariokh membawa Daniel menghadap Raja Nebukadnezar lalu berkata, "Hamba telah menemukan di antara para buangan Yahudi seorang yang dapat memberitahukan arti mimpi Tuanku."
Daniel 5:2
2 Sementara mereka sedang minum-minum, Belsyazar memerintahkan untuk mengambil mangkuk-mangkuk emas dan perak, yang telah dirampas oleh Nebukadnezar, ayahnya, dari dalam Rumah TUHAN di Yerusalem. Maksud Raja Belsyazar ialah supaya para pembesar, istri-istrinya, selir-selirnya dan ia sendiri, minum dari mangkuk-mangkuk itu.
Daniel 6:13
13 (6-14) Lalu kata mereka kepada raja, "Daniel, salah seorang buangan dari Yehuda, tidak menghiraukan Tuanku dan meremehkan perintah Tuanku. Ia berdoa secara teratur tiga kali sehari."
Daniel 8:1
1 Pada tahun ketiga pemerintahan Raja Belsyazar, aku mendapat penglihatan kedua.
Daniel 8:27
27 Kemudian aku merasa lemah lalu jatuh sakit beberapa hari lamanya. Setelah itu bangunlah aku dan kembali melakukan tugas-tugasku untuk raja. Tetapi aku gelisah memikirkan penglihatan-penglihatan itu dan tak dapat memahaminya.
John 7:1
1 Setelah itu Yesus pergi ke mana-mana di Galilea. Ia tidak mau ke daerah Yudea sebab para penguasa Yahudi di sana bermaksud membunuh Dia.
John 7:3
3 Maka saudara-saudara Yesus berkata kepada-Nya, "Tinggalkanlah tempat ini dan pergilah ke Yudea, supaya pengikut-pengikut-Mu dapat melihat juga pekerjaan-Mu.
Daniel 5:11-12
11 Sebab dalam kerajaan Tuanku ada seorang laki-laki yang dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci. Pada masa pemerintahan ayah Tuanku, orang itu terbukti mempunyai kecerdasan, pengertian dan hikmat, yang seperti hikmat para dewa. Ayah Tuanku Raja Nebukadnezar telah mengangkat dia menjadi pemimpin para ahli tenung, ahli jampi, orang-orang berilmu dan ahli perbintangan.
12 Ia luar biasa pandai dan bijaksana serta ahli dalam menerangkan mimpi, mengungkapkan rahasia dan memecahkan soal-soal yang sulit. Namanya Daniel, tetapi raja menamakannya Beltsazar. Panggillah dia. Ia akan memberitahukan kepada Tuanku apa artinya tulisan ini."
Isaiah 29:10-12
10 TUHAN membuat kamu mengantuk dan tidur nyenyak. Ia menutupi mata para nabi dan menudungi muka para pelihat.
11 Arti setiap penglihatan akan tersembunyi bagimu, seperti buku yang disegel. Jika buku itu dibawa kepada seorang yang dapat membaca supaya ia membacakannya bagimu, ia akan berkata bahwa ia tidak bisa, karena buku itu disegel.
12 Jika dibawa kepada orang yang buta huruf, ia akan menjawab bahwa ia tidak bisa membaca.
Isaiah 47:12
12 Bertekunlah saja dengan semua mantra dan sihirmu, yang merepotkan engkau sejak masa kecilmu. Siapa tahu itu berguna bagimu, untuk menakut-nakuti musuh-musuhmu.
Daniel 2:3-11
3 Ketika mereka berdiri di hadapannya, raja berkata, "Aku bermimpi, dan hatiku gelisah karena aku ingin tahu artinya!"
4 Mereka menjawab dalam bahasa Aram, "Hiduplah Tuanku selama-lamanya! Ceritakanlah mimpi itu kepada kami, maka kami akan menerangkan artinya."
5 Raja menjawab, "Aku sudah mengambil keputusan ini: Kamu harus memberitahukan mimpi itu kepadaku, begitu pula artinya. Jika kamu tidak sanggup, kamu akan dipotong-potong dan rumahmu akan dirobohkan.
6 Tetapi jika kamu sanggup, kamu akan kuberikan hadiah yang indah-indah serta kehormatan yang besar. Nah, beritahukanlah sekarang mimpiku itu dengan artinya!"
7 Mereka menjawab lagi, "Hendaknya Tuanku memberitahukan dulu mimpi itu kepada kami, setelah itu kami akan menerangkan artinya."
8 Mendengar itu raja menjawab, "Tepat seperti dugaanku. Kamu hanya mengulur-ulur waktu saja, karena kamu tahu bahwa aku bermaksud
9 untuk menghukum kamu semua dengan cara yang sama jika kamu tidak sanggup memberitahukan mimpi itu kepadaku. Kamu bermufakat untuk terus membohongi dan mempermainkan aku dengan harapan bahwa aku akan mengubah keputusanku. Nah, beritahukan mimpi itu, maka aku akan tahu bahwa kamu dapat juga menerangkan artinya."
10 Para ahli itu menjawab, "Di seluruh dunia tidak ada seorang pun yang dapat memberitahukan apa yang Tuanku kehendaki itu. Dan belum pernah seorang raja, betapa pun besar dan mulianya, menuntut hal seperti itu dari para peramal, ahli jampi, dan orang-orang berilmu di istananya.
11 Tuanku menginginkan sesuatu yang terlalu sulit. Tak seorang pun dapat memenuhi kecuali para dewa, tetapi mereka tidak diam di antara manusia."
Daniel 5:7-8
7 Dengan berteriak ia meminta supaya para ahli nujum, ahli jampi dan ahli perbintangan dipanggil. Ketika mereka datang, raja berkata, "Barangsiapa dapat membaca tulisan itu dan memberitahukan artinya kepadaku, akan kuberi pakaian kerajaan berupa jubah ungu dan kalung emas tanda kehormatan. Selain itu ia akan kuangkat menjadi penguasa ketiga dalam kerajaanku."
8 Para cerdik pandai melangkah maju, tapi tak seorang pun dari mereka dapat membaca tulisan itu atau memberitahukan artinya kepada raja.
Genesis 40:8
8 Jawab mereka, "Tadi malam kami mimpi, dan tidak ada yang tahu artinya." Kata Yusuf, "Cuma Allah yang memungkinkan orang menerangkan arti mimpi. Coba ceritakan mimpimu itu."
Daniel 5:7
7 Dengan berteriak ia meminta supaya para ahli nujum, ahli jampi dan ahli perbintangan dipanggil. Ketika mereka datang, raja berkata, "Barangsiapa dapat membaca tulisan itu dan memberitahukan artinya kepadaku, akan kuberi pakaian kerajaan berupa jubah ungu dan kalung emas tanda kehormatan. Selain itu ia akan kuangkat menjadi penguasa ketiga dalam kerajaanku."
Acts 8:18
18 Simon melihat bahwa karena tangan rasul-rasul diletakkan ke atas orang-orang itu, Roh Allah diberi kepada mereka. Karena itu Simon membawa uang kepada Petrus dan Yohanes,
Genesis 14:23
23 bahwa saya tak akan mengambil apa-apa dari milikmu, bahkan sehelai benang atau sepotong tali sandal pun tidak. Dengan begitu engkau tidak akan dapat berkata, 'Sayalah yang membuat Abram menjadi kaya.'
2 Kings 3:13
13 "Mengapa minta tolong kepada saya?" kata Elisa kepada raja Israel. "Pergi saja kepada nabi-nabi orang tuamu!" "Tidak!" sahut Yoram. "Sebab Tuhanlah yang merencanakan untuk menyerahkan kami bertiga kepada raja Moab."
2 Kings 5:16
16 Elisa menjawab, "Demi TUHAN yang hidup, yang saya layani, saya tidak akan menerima pemberian apa pun." Naaman mendesak supaya Elisa mau menerima pemberiannya, tetapi Elisa tetap menolak.
2 Kings 5:26
26 Tetapi Elisa berkata, "Hati saya ada di sana ketika Naaman turun dari keretanya untuk menemui engkau. Ini bukan waktunya untuk mendapat uang dan membeli kebun zaitun, kebun anggur, domba dan sapi serta hamba-hamba!
Psalms 119:46
46 Peraturan-Mu akan kuwartakan kepada raja-raja, dan aku tak akan mendapat malu.
Acts 8:20
20 Tetapi Petrus menjawab, "Celakalah kau dan uangmu! Kaukira pemberian Allah dapat dibeli dengan uang?
Deuteronomy 32:8
8 Ketika Yang Mahatinggi membagikan tanah, setiap bangsa ditentukan wilayahnya dengan suatu ilah sebagai penguasa.
Psalms 7:17
17 (7-18) Aku bersyukur kepada TUHAN sebab Ia adil, kunyanyikan pujian bagi TUHAN, Yang Mahatinggi.
Psalms 9:2
2 (9-3) Aku mau bergembira dan bersukacita karena Engkau dan memuji nama-Mu, TUHAN Yang Mahatinggi.
Psalms 47:2
2 (47-3) Sebab TUHAN Yang Mahatinggi adalah dahsyat, Raja Agung yang menguasai seluruh bumi.
Psalms 92:8
8 (92-9) sebab Engkau, TUHAN, berkuasa selama-lamanya.
Lamentations 3:35
35 kalau kita kehilangan hak yang diberikan TUHAN,
Lamentations 3:38
38 Baik dan jahat dijalankan hanya atas perintah TUHAN.
Daniel 2:37-38
37 Yang mulia Tuanku adalah raja dari segala raja; Tuankulah yang paling berkuasa. Allah di surga telah memberikan kepada Tuanku kerajaan ini, kekuasaan, kekuatan dan keagungan.
38 Tuanku dijadikan-Nya penguasa atas bagian dunia yang berpenduduk dan atas segala burung dan binatang lainnya. Tuanku sendiri adalah kepala emas pada patung itu.
Daniel 4:2
2 Aku ingin menceritakan tentang keajaiban dan mujizat yang telah dilakukan Allah Yang Mahatinggi kepadaku.
Daniel 4:17
17 Itulah keputusan kami malaikat-malaikat yang waspada dan siaga. Maksud kami ialah supaya orang-orang di mana pun mengakui, bahwa Allah Yang Mahatinggi berkuasa atas kerajaan manusia dan kerajaan itu diberikan-Nya kepada siapa saja yang dipilih-Nya, bahkan kepada orang yang paling tidak berarti sekalipun!'
Daniel 4:22-25
22 Ya Tuanku, Tuankulah pohon yang tinggi dan kuat itu. Kebesaran Tuanku bertambah sampai ke langit dan kekuasaan Tuanku meluas sampai ke ujung bumi.
23 Tuanku melihat juga seorang malaikat turun dari surga sambil berkata, 'Tebanglah pohon ini dan binasakanlah, tetapi biarkanlah tunggulnya tinggal di dalam tanah. Ikatlah dengan rantai besi dan tembaga lalu tinggalkanlah di padang rumput. Biarlah ia dibasahi embun dan hidup bersama dengan binatang-binatang selama tujuh tahun.'
24 Tuanku, inilah arti penglihatan itu, dan inilah yang diputuskan Allah Yang Mahatinggi mengenai Tuanku sendiri.
25 Tuanku akan diusir dari masyarakat manusia dan hidup di antara binatang-binatang di padang. Selama tujuh tahun Tuanku akan makan rumput seperti sapi dan tidur di lapangan terbuka, sehingga dibasahi embun. Setelah itu Tuanku akan mengakui bahwa Allah Yang Mahatinggi berkuasa atas kerajaan manusia, dan kerajaan itu diberikan-Nya kepada siapa saja yang dipilih-Nya.
Daniel 4:32
32 Engkau akan diusir dari masyarakat manusia, dan hidup dengan binatang-binatang di padang. Selama tujuh tahun engkau akan makan rumput seperti sapi. Setelah itu engkau akan mengakui bahwa Allah Yang Mahatinggi berkuasa atas kerajaan manusia dan kerajaan itu diberikan-Nya kepada siapa saja yang dipilih-Nya."
Daniel 6:22
22 (6-23) Allah hamba telah mengutus malaikat-Nya untuk menutup mulut singa-singa itu sehingga mereka tidak mengapa-apakan hamba. Allah menyelamatkan hamba sebab Ia tahu bahwa hamba tidak berbuat kesalahan terhadap-Nya dan terhadap Tuanku."
Acts 7:48
48 Namun Allah Yang Mahatinggi tidak tinggal di dalam rumah yang dibuat manusia; sebab di dalam buku nabi tertulis begini,
Acts 26:13
13 Dan pada waktu saya di tengah jalan, waktu tengah hari, Baginda Yang Mulia, saya melihat suatu sinar dari langit yang lebih terang daripada matahari. Sinar itu memancar sekeliling saya dan sekeliling orang-orang yang berjalan bersama-sama saya.
Acts 26:19
19 "Karena itu, Baginda Agripa, saya selalu berusaha taat kepada penglihatan yang telah saya terima dari Allah itu.
Proverbs 16:14
14 Kemarahan raja adalah bagaikan berita hukuman mati; orang yang bijaksana akan berusaha meredakannya!
Jeremiah 25:9-14
9 'Aku akan memanggil semua bangsa dari utara, dan juga hamba-Ku, Nebukadnezar raja Babel. Mereka akan Kukerahkan untuk berperang melawan Yehuda dan penduduknya serta segala bangsa di sekitarnya. Bangsa Yehuda bersama bangsa-bangsa tetangganya akan Kubinasakan dan Kubiarkan hancur untuk selamanya. Orang-orang yang melihatnya akan terkejut dan merasa ngeri. Aku, TUHAN, telah berbicara.
10 Suara-suara mereka yang riang gembira dan keramaian pesta perkawinan akan Kuhentikan. Mereka tidak akan mempunyai minyak untuk lampu, dan gandum mereka akan habis.
11 Seluruh negeri ini akan Kubiarkan hancur dan menjadi sunyi. Bangsa-bangsa di sekitarnya akan mengabdi kepada raja Babel tujuh puluh tahun lamanya.
12 Setelah itu Aku akan menghukum bangsa Babel dan rajanya karena dosa mereka. Negeri Babel akan Kuruntuhkan dan Kubiarkan hancur untuk selamanya.
13 Babel akan Kuhukum dengan semua bencana yang telah Kurencanakan untuk bangsa-bangsa dan yang telah Kuberitahukan melalui Yeremia--yaitu semua bencana yang dicatat dalam buku ini.
14 Perbuatan-perbuatan orang Babel akan Kubalas; mereka akan diperbudak oleh raja-raja besar dan oleh banyak bangsa.'"
Jeremiah 27:5-7
5 "Dengan kuasa-Ku yang besar dan dengan kekuatan-Ku Aku telah menciptakan bumi dan manusia serta segala binatang, dan Aku dapat memberikannya kepada siapa saja yang Kukehendaki.
6 Akulah yang telah menyerahkan segala bangsa ini ke dalam kekuasaan hamba-Ku, Nebukadnezar, raja Babel. Bahkan binatang pun telah Kuserahkan kepadanya untuk dikuasai.
7 Segala bangsa akan mengabdi kepadanya, kepada putranya, dan kepada cucunya sampai tiba saatnya negaranya sendiri jatuh. Pada waktu itu bangsa Babel akan mengabdi kepada bangsa-bangsa yang kuat dan raja-raja yang besar.
Daniel 2:12-13
Daniel 3:4
4 berserulah ajudan raja dengan nyaring, "Saudara-saudara dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa! Dengarlah perintah raja ini:
Daniel 3:6
6 Barangsiapa tidak mentaati perintah ini, akan langsung dilemparkan ke dalam perapian yang menyala-nyala."
Daniel 3:20-21
20 Lalu ia menyuruh beberapa orang yang sangat kuat dari tentaranya untuk mengikat Sadrakh, Mesakh dan Abednego, serta melemparkan mereka ke dalam perapian yang menyala itu.
21 Segera ketiga orang itu pun diikat erat dalam keadaan berpakaian lengkap, yaitu dengan kemeja, jubah, topi dan pakaian lainnya, lalu dilemparkan ke dalam perapian yang menyala-nyala itu.
Daniel 3:29
29 Sebab itu aku memerintahkan bahwa setiap orang dari bangsa, suku bangsa atau bahasa mana pun, yang mengucapkan penghinaan terhadap Allah yang disembah Sadrakh, Mesakh dan Abednego, akan dipotong-potong dan rumahnya akan dirobohkan dan dijadikan timbunan puing. Sebab tidak ada dewa yang dapat melakukan apa yang telah dilakukan Allah itu."
Daniel 4:22
22 Ya Tuanku, Tuankulah pohon yang tinggi dan kuat itu. Kebesaran Tuanku bertambah sampai ke langit dan kekuasaan Tuanku meluas sampai ke ujung bumi.
Habakkuk 2:5
5 Kekayaan itu selalu menipu orang. Orang yang serakah itu angkuh dan gelisah. Seperti maut, ia pun tidak pernah puas; bangsa demi bangsa di caploknya.
John 19:11
11 Yesus menjawab, "Kalau Allah tidak memberikan kuasa itu kepadamu, engkau sama sekali tidak punya kuasa atas-Ku. Karena itu orang yang menyerahkan Aku kepadamu, lebih besar dosanya daripadamu."
Romans 13:1
1 Setiap orang haruslah taat kepada pemerintah, sebab tidak ada pemerintah yang tidak mendapat kekuasaannya dari Allah. Dan pemerintah yang ada sekarang ini, menjalankan kekuasaannya atas perintah dari Allah.
Exodus 9:17
17 Meskipun begitu, engkau masih juga tinggi hati dan tidak mau mengizinkan umat-Ku pergi.
Exodus 18:11
11 Sekarang saya tahu bahwa TUHAN lebih besar dari semua ilah, karena semua itu dilakukan-Nya ketika orang Mesir bertindak dengan amat sombong terhadap orang Israel."
1 Samuel 6:6
6 Apa gunanya kamu berkeras kepala seperti raja dan orang Mesir dahulu? Jangan lupa bagaimana Allah mempermain-mainkan mereka, sampai mereka jera dan orang Israel itu mereka biarkan meninggalkan Mesir.
2 Kings 17:14
14 Tetapi Israel dan Yehuda tidak mau mendengar. Mereka keras kepala seperti leluhur mereka yang tidak percaya kepada TUHAN, Allah mereka.
2 Chronicles 36:13
13 Raja Nebukadnezar telah memaksa Zedekia untuk bersumpah demi Allah bahwa ia akan setia kepada Nebukadnezar. Tetapi kemudian Zedekia memberontak terhadap Nebukadnezar. Zedekia berkeras kepala terhadap TUHAN, Allah Israel. Ia tidak mau meninggalkan dosa-dosanya dan tidak mau kembali kepada TUHAN.
Job 40:11-12
Proverbs 16:5
5 Semua orang sombong dibenci TUHAN; Ia tidak membiarkan mereka luput dari hukuman.
Proverbs 16:18
18 Kesombongan mengakibatkan kehancuran; keangkuhan mengakibatkan keruntuhan.
Isaiah 14:12-17
12 Hai raja Babel, dahulu engkau bintang pagi yang cemerlang, tapi sekarang sudah jatuh dari langit! Dahulu engkau mengalahkan bangsa-bangsa, tapi sekarang dicampakkan ke tanah.
13 Engkau bertekad naik ke langit dan menempatkan takhtamu di atas bintang yang tertinggi! Kaupikir engkau dapat duduk sebagai raja di atas gunung sebelah utara, tempat dewa-dewa berkumpul.
14 Engkau berkata, bahwa engkau akan naik ke atas ketinggian awan-awan dan menjadi seperti Yang Mahatinggi.
15 Padahal engkau dijerumuskan ke bagian yang paling dalam dari dunia orang mati.
16 Mereka yang berada di situ akan memandang dan menatap engkau. Mereka akan bertanya, 'Inikah orangnya yang menggentarkan bumi dan menggemparkan kerajaan-kerajaan?
17 Diakah yang menghancurkan kota-kota dan mengubah dunia menjadi padang pasir? Dia inikah yang tak pernah melepaskan tawanan-tawanannya atau membiarkan mereka pulang?'
Isaiah 47:1
1 TUHAN berkata, "Hai, Babel, turunlah dari takhtamu, dan duduklah di atas debu. Engkau tidak genit dan manis seperti dahulu.
Jeremiah 13:18
18 TUHAN berkata kepadaku, "Suruh raja dan ibu suri turun dari takhtanya, sebab mahkotanya yang indah sudah jatuh dari kepalanya.
Jeremiah 19:15
15 bahwa TUHAN Yang Mahakuasa, Allah Israel, berkata begini, "Karena kamu keras kepala dan tak mau mendengarkan, maka Aku akan mendatangkan ke atas kota ini dan ke atas semua desa di sekitarnya segala bencana yang telah Kurencanakan."
Jeremiah 48:18
18 Hai penduduk Dibon, turunlah dari tempatmu yang terhormat; duduklah di tanah dan di atas debu. Karena yang merusak Moab negerimu telah tiba, dan akan menghancurkan semua bentengmu.
Ezekiel 30:6
6 TUHAN Yang Mahatinggi berkata, "Dari Migdol di utara sampai ke Aswan di selatan, semua sekutu Mesir akan gugur dalam pertempuran. Dan tentara Mesir yang sombong itu akan hancur berantakan. Aku TUHAN Yang Mahatinggi telah berbicara.
Daniel 4:30-33
30 aku berkata, "Lihat, alangkah hebatnya kota Babel! Akulah yang membangunnya menjadi ibukota negara untuk membuktikan kekuasaan dan kekuatanku, keagungan dan kebesaranku!"
31 Aku belum habis bicara ketika terdengar suara dari langit, "Raja Nebukadnezar, dengarlah ini! Kekuasaanmu sebagai raja telah diambil daripadamu.
32 Engkau akan diusir dari masyarakat manusia, dan hidup dengan binatang-binatang di padang. Selama tujuh tahun engkau akan makan rumput seperti sapi. Setelah itu engkau akan mengakui bahwa Allah Yang Mahatinggi berkuasa atas kerajaan manusia dan kerajaan itu diberikan-Nya kepada siapa saja yang dipilih-Nya."
33 Pada saat itu juga, kata-kata itu menjadi kenyataan. Aku, Nebukadnezar diusir dari masyarakat manusia dan makan rumput seperti sapi. Tubuhku dibasahi embun, rambutku menjadi sepanjang bulu elang, dan kukuku sepanjang cakar burung.
Luke 1:51-52
Luke 18:14
14 "Percayalah," kata Yesus, "pada waktu pulang ke rumah, penagih pajak itulah yang diterima Allah dan bukan orang Farisi itu. Sebab setiap orang yang meninggikan dirinya akan direndahkan; dan setiap orang yang merendahkan dirinya akan ditinggikan."
Hebrews 3:13
13 Jadi, supaya tidak ada seorang pun dari antaramu yang tertipu oleh dosa sehingga menentang Allah, hendaklah kalian saling menasihati setiap hari selama kita masih hidup dalam zaman yang disebut "Hari Ini" dalam Alkitab.
Exodus 9:14-16
14 Kali ini Aku akan mendatangkan bencana tidak hanya kepada para pejabat dan rakyat saja, tetapi juga kepadamu, supaya engkau tahu bahwa tidak ada tandingan-Ku di seluruh dunia.
15 Sekiranya Aku mau menghukum engkau dan rakyatmu dengan penyakit, pasti kamu sudah binasa sama sekali.
16 Tetapi kamu Kubiarkan hidup, supaya Aku dapat menunjukkan kekuasaan-Ku kepadamu, sehingga nama-Ku menjadi termasyhur di seluruh bumi.
Job 30:3-7
3 Mereka lapar dan menderita sekali, sehingga makan akar kering di gurun yang sunyi.
4 Mereka mencabut belukar di padang belantara lalu memakan baik daun maupun akarnya.
5 Mereka diusir dengan tengking seperti orang mengusir maling.
6 Mereka tinggal di dalam gua-gua; lubang-lubang di dinding gunung menjadi rumah mereka.
7 Di rimba mereka meraung-raung seperti binatang, berkelompok di bawah semak belukar di hutan.
Psalms 83:17-18
Ezekiel 17:24
24 Semua pohon di negeri akan faham bahwa Akulah TUHAN. Pohon yang tinggi Kutebang; pohon yang rendah Kubuat tumbuh menjulang. Pohon yang segar Kujadikan kering kerontang; dan pohon yang kering Kuberi tunas dan kembang. Aku, TUHAN, telah berbicara, segala perkataan-Ku akan terlaksana."
Daniel 4:25
25 Tuanku akan diusir dari masyarakat manusia dan hidup di antara binatang-binatang di padang. Selama tujuh tahun Tuanku akan makan rumput seperti sapi dan tidur di lapangan terbuka, sehingga dibasahi embun. Setelah itu Tuanku akan mengakui bahwa Allah Yang Mahatinggi berkuasa atas kerajaan manusia, dan kerajaan itu diberikan-Nya kepada siapa saja yang dipilih-Nya.
Daniel 4:35
35 Bangsa-bangsa di dunia tidak berarti. Allah menguasai malaikat di surga dan penduduk bumi. Tak seorang pun dapat melawan kehendak-Nya, tak ada yang berani menanyakan apa yang dilakukan-Nya."
Exodus 10:3
3 Lalu Musa dan Harun pergi menghadap raja dan berkata kepadanya, "TUHAN, Allah bangsa Ibrani, berkata, 'Sampai kapan engkau tak mau tunduk kepada-Ku? Biarkanlah umat-Ku pergi, supaya mereka dapat beribadat kepada-Ku.
2 Chronicles 33:23
23 Tetapi, berbeda dengan ayahnya, Amon tidak merendahkan diri dan tidak kembali kepada TUHAN; ia malahan lebih berdosa dari ayahnya.
2 Chronicles 36:12
12 Ia juga berdosa kepada TUHAN Allahnya. Ia tidak mau merendahkan diri dan tidak menuruti Nabi Yeremia yang menyampaikan pesan dari TUHAN kepadanya.
Isaiah 26:10
10 Biarpun orang jahat diperlakukan dengan baik, ia tidak juga belajar apa yang benar. Di negara hukum pun ia berlaku curang, dan tak mau mengakui kuasa TUHAN.
Matthew 14:4
4 Sebab pernah Yohanes mengatakan begini kepada Herodes, "Tidak boleh engkau kawin dengan Herodias!"
Matthew 21:32
32 Karena Yohanes Pembaptis datang, dan menunjukkan kepada kalian cara hidup yang dikehendaki Tuhan, namun kalian tidak mau percaya pada ajarannya; tetapi penagih-penagih pajak dan wanita-wanita pelacur percaya kepadanya. Tetapi meskipun kalian sudah melihat semuanya itu, kalian tidak juga mengubah pikiranmu dan tidak percaya kepada Tuhan."
Luke 12:47
47 Pelayan yang tahu kemauan tuannya, tetapi tidak bersiap-siap dan tidak melakukan kehendak tuannya itu, akan dicambuk dengan keras.
John 13:17
17 Kalau kalian sudah tahu semuanya ini, bahagialah kalian jika melakukannya.
Acts 4:8-13
8 Petrus, yang dikuasai oleh Roh Allah, menjawab, "Tuan-tuan pemimpin bangsa dan Tuan-tuan anggota mahkamah!
9 Kami diadili hari ini karena berbuat baik untuk menolong seorang lumpuh, dan karena Tuan-tuan mau tahu bagaimana orang itu disembuhkan.
10 Nah, Tuan-tuan sekaliannya harus tahu dan semua bangsa Israel pun harus tahu bahwa orang ini berdiri sekarang ini dengan badan yang sehat di depan Tuan-tuan, karena kekuatan dan kekuasaan dari Yesus Kristus orang Nazaret itu. Tuan-tuan sudah menyalibkan Yesus itu, tetapi Allah sudah menghidupkan Dia kembali.
11 Yesus inilah yang dimaksudkan oleh ayat ini dalam Alkitab, 'Batu yang tidak terpakai oleh kamu tukang-tukang bangunan, ternyata menjadi batu yang terutama.'
12 Hanya melalui Yesus saja orang diselamatkan. Sebab di seluruh dunia di antara manusia tidak ada seorang lain pun yang mendapat kekuasaan dari Allah untuk menyelamatkan kita."
13 Anggota-anggota Sidang Pengadilan itu heran melihat keberanian Petrus dan Yohanes, apalagi mereka tahu bahwa kedua rasul itu adalah orang-orang biasa yang tidak berpendidikan. Lalu mereka sadar bahwa kedua rasul itu adalah orang-orang yang ikut dengan Yesus.
Acts 5:29-33
29 Petrus dan rasul-rasul yang lainnya menjawab, "Kami harus menuruti Allah dan bukan menuruti manusia.
30 Yesus, yang kalian salibkan, sudah dihidupkan kembali dari kematian oleh Allah nenek moyang kita.
31 Dan Allah sudah memberikan kepada-Nya kedudukan dan kekuasaan yang tinggi sebagai Pemimpin dan Penyelamat; supaya bangsa Israel diberi kesempatan untuk bertobat dari dosa-dosanya dan mendapat keampunan.
32 Kamilah saksi-saksi mengenai semuanya itu--kami dan juga Roh Allah yang diberikan oleh Allah kepada orang-orang yang menurut perintah-Nya."
33 Ketika anggota-anggota Mahkamah Agama itu mendengar itu, mereka marah sekali, dan mereka sepakat untuk membunuh rasul-rasul itu.
James 4:6
6 Meskipun begitu, rahmat Allah yang diberikan kepada kita lebih kuat daripada keinginan roh kita itu. Itulah sebabnya di dalam Alkitab tertulis juga, "Allah menentang orang yang sombong, tetapi sebaliknya Ia mengasihi orang yang rendah hati."
James 4:17
17 Sebab itu, orang yang tahu apa yang baik yang harus dilakukannya tetapi tidak melakukannya, orang itu berdosa.
1 Peter 5:5-6
5 Begitu juga Saudara, orang-orang muda. Tunduklah kepada orang-orang yang tua. Saudara semuanya harus merendahkan diri dan saling melayani dengan rendah hati. Sebab dalam Alkitab tertulis begini, "Allah menentang orang yang sombong, tetapi mengasihani orang yang rendah hati."
6 Sebab itu, rendahkanlah dirimu di bawah tangan Allah yang kuat, supaya Ia meninggikan kalian kalau sudah waktunya.
Genesis 2:7
7 Kemudian TUHAN Allah mengambil sedikit tanah, membentuknya menjadi seorang manusia, lalu menghembuskan napas yang memberi hidup ke dalam lubang hidungnya; maka hiduplah manusia itu.
Genesis 14:19
19 lalu memberkati Abram, katanya, "Semoga Allah Yang Mahatinggi, yang telah menciptakan langit dan bumi, memberkati Abram!
Judges 16:23
23 Pada suatu hari para penguasa Filistin berkumpul hendak berpesta dan mempersembahkan kurban secara besar-besaran untuk Dagon, dewa mereka. Mereka bernyanyi, "Dewa kita telah memberikan kepada kita kemenangan atas Simson, musuh kita!"
1 Samuel 5:1-9
1 Setelah orang Filistin merebut Peti Perjanjian Allah, mereka membawanya dari Eben-Haezer ke kota mereka, Asdod.
2 Di situ peti itu dibawa masuk ke kuil dewa mereka, Dagon, dan diletakkan di samping patung dewa itu.
3 Ketika penduduk Asdod besoknya pagi-pagi datang ke kuil itu, mereka melihat bahwa patung Dagon telah jatuh tertelungkup di tanah, di depan Peti Perjanjian TUHAN! Mereka mengangkat patung itu dan mengembalikannya ke tempatnya.
4 Tetapi keesokan harinya, pagi-pagi, mereka melihat bahwa patung itu sudah jatuh lagi di depan Peti Perjanjian itu. Kali ini kepala patung itu dan kedua lengannya terpenggal dan terletak di ambang pintu; hanya badan patung itu yang masih utuh.
5 (Itulah sebabnya, sampai hari ini para imam dewa Dagon dan semua penyembahnya di Asdod melangkahi ambang pintu kuil Dagon itu dan tidak menginjaknya.)
6 Kemudian TUHAN menghukum penduduk Asdod dan daerah sekitarnya dengan benjol-benjol pada tubuh mereka.
7 Ketika mereka melihat apa yang sedang terjadi pada mereka itu, mereka berkata, "Allah Israel menghukum kita dan dewa kita Dagon. Kita tidak boleh membiarkan Peti Perjanjian-Nya tinggal di sini lebih lama lagi."
8 Sebab itu mereka mengundang kelima raja Filistin supaya berkumpul, lalu bertanya, "Peti Perjanjian Allah Israel itu harus kita apakan?" Jawab raja-raja itu, "Pindahkanlah ke kota Gat." Jadi, peti itu dipindahkan ke kota Gat, sebuah kota Filistin yang lain.
9 Tetapi setelah peti itu sampai di situ, TUHAN menghukum kota itu pula dan menimbulkan kegemparan yang sangat besar. Penduduk kota itu, baik yang muda maupun yang tua dihukum dengan benjol-benjol yang tumbuh pada tubuh mereka.
2 Kings 14:10
10 Engkau, Amazia, telah menjadi sombong, karena engkau telah mengalahkan orang Edom. Nah, bukankah kemenangan itu sudah cukup? Sebaiknya kautinggal saja di rumah! Untuk apa mencari-cari persoalan yang hanya akan mencelakakan dirimu dan rakyatmu?"
Job 12:10
10 Dia mengatur hidup segala makhluk yang ada; Dia berkuasa atas nyawa setiap manusia.
Job 31:4
4 Allah pasti mengetahui segala perbuatanku; dilihat-Nya segala langkahku.
Job 34:14-15
Psalms 104:29
29 Bila Engkau berpaling, mereka takut; bila Kauambil napasnya, mereka binasa, dan kembali menjadi debu seperti semula.
Psalms 115:16
16 Langit adalah milik TUHAN saja, tetapi bumi diberikan-Nya kepada manusia.
Psalms 135:15-17
Psalms 139:3
3 Engkau melihat aku, baik aku bekerja atau beristirahat, Engkau tahu segala yang kuperbuat.
Psalms 146:4
4 Kalau mereka mati, mereka kembali ke tanah; hari itu juga semua rencana mereka lenyap.
Proverbs 20:24
24 TUHAN sudah menentukan jalan hidup manusia di dunia ini; itu sebabnya manusia tak dapat mengerti jalan hidupnya sendiri.
Isaiah 2:12
12 Pada hari itu TUHAN Yang Mahakuasa akan merendahkan semua yang meninggikan diri dan menghukum semua yang sombong dan yang angkuh.
Isaiah 33:10
10 TUHAN berkata kepada bangsa itu, "Sekarang Aku akan bangkit dan bertindak menunjukkan kekuasaan-Ku.
Isaiah 37:19
19 Dewa-dewa mereka juga dibakar dan dihancurkan, sebab dewa-dewa itu sama sekali tidak berkuasa. Mereka hanya patung dari kayu dan batu buatan manusia.
Isaiah 37:23
23 Tahukah engkau siapa yang kaucaci maki dan kauhina itu? Aku, Allah Israel, Allah yang suci.
Isaiah 42:5
5 TUHAN Allah menciptakan dan membentangkan langit; Ia membentuk bumi dan segala yang tumbuh di atasnya. Ia memberi manusia napas kehidupan dan nyawa. Ia menyampaikan pesan ini kepada hamba-Nya,
Jeremiah 10:23
23 TUHAN, aku tahu tak seorang pun berkuasa menentukan nasibnya atau mengendalikan jalan hidupnya.
Jeremiah 50:29
29 TUHAN berkata, "Suruhlah para pemanah menyerang Babel. Kerahkanlah setiap orang yang pandai memanah. Kepunglah kota itu dan jangan biarkan seorang pun lolos. Balaslah semua perbuatannya dan perlakukanlah dia setimpal dengan kelakuannya, sebab ia telah bertindak kurang ajar terhadap Aku, Yang Mahasuci, Allah Israel.
Ezekiel 28:2
2 "Hai manusia fana, sampaikanlah kepada raja Tirus, apa yang Aku TUHAN Yang Mahatinggi katakan kepadanya, 'Dengan sombong engkau menganggap dirimu dewa yang bertakhta di tengah-tengah laut. Boleh saja engkau berlagak sebagai dewa, tetapi ingatlah, engkau hanya manusia biasa.
Ezekiel 28:5
5 Memang, engkau pandai berdagang dan sekarang sudah kaya raya, dan kekayaanmu itu membuat engkau sombong!'"
Ezekiel 28:17
17 Rupamu yang tampan membuat engkau sombong dan kemasyhuran menyebabkan engkau bertindak bodoh. Sebab itu engkau Kubanting ke tanah dan Kujadikan peringatan untuk raja-raja lain.'"
Ezekiel 31:10
10 Sebab itu, Aku, TUHAN Yang Mahatinggi, memberitahukan kepadamu apa yang akan terjadi pada pohon yang puncaknya sampai ke awan itu. Sebab semakin tinggi, semakin sombonglah dia.
Daniel 5:2-4
2 Sementara mereka sedang minum-minum, Belsyazar memerintahkan untuk mengambil mangkuk-mangkuk emas dan perak, yang telah dirampas oleh Nebukadnezar, ayahnya, dari dalam Rumah TUHAN di Yerusalem. Maksud Raja Belsyazar ialah supaya para pembesar, istri-istrinya, selir-selirnya dan ia sendiri, minum dari mangkuk-mangkuk itu.
3 Segera dibawalah mangkuk-mangkuk itu kepadanya, lalu mereka semua minum anggur dari alat-alat minum itu.
4 Sambil minum mereka memuji-muji dewa-dewa yang terbuat dari emas, perak, tembaga, kayu dan batu.
Habakkuk 2:4
4 Dan ingatlah: Orang yang jahat tidak akan selamat, tetapi orang yang melakukan kehendak Allah akan hidup karena kesetiaannya kepada Allah."
Habakkuk 2:18-19
18 Terkutuklah engkau! Engkau berkata kepada sepotong kayu, "Bangunlah!" atau kepada sebuah batu besar, "Bangkitlah!" Dapatkah sebuah patung mengatakan sesuatu kepadamu? Boleh jadi patung itu berlapis emas dan perak, tetapi nyawa tak ada padanya. Apa gunanya patung berhala? Itu hanya buatan manusia saja. Yang kaudapat daripadanya hanya dusta belaka. Sia-sialah kepercayaan pembuat berhala kepada buatan tangannya, yang tak bisa berkata-kata itu.
19 (2:18)
Acts 17:25
25 Ia juga tidak memerlukan bantuan manusia, sebab Ialah yang memberi hidup dan napas dan segala sesuatu kepada manusia.
Acts 17:28-29
28 Seperti yang dikatakan orang, 'Kita hidup dan bergerak dan berada di dunia ini karena kekuasaan Dia.' Sama juga dengan yang dikatakan oleh beberapa penyairmu. Mereka berkata, 'Kita semua adalah anak-anak-Nya.'
29 Nah, karena kita adalah anak-anak Allah, kita tidak boleh menganggap Allah sama seperti patung daripada emas atau perak atau batu yang dibuat menurut kepandaian manusia.
Romans 1:21-23
21 Manusia mengenal Allah, tetapi manusia tidak menghormati Dia sebagai Allah dan tidak juga berterima kasih kepada-Nya. Sebaliknya manusia memikirkan yang bukan-bukan; hati mereka sudah menjadi gelap.
22 Mereka merasa diri bijaksana, padahal mereka bodoh.
23 Bukannya Allah yang abadi yang mereka sembah, melainkan patung-patung yang menyerupai makhluk yang bisa mati; yaitu manusia, burung, binatang yang berkaki empat, dan binatang yang melata.
1 Corinthians 8:4
4 Tentang persoalan makan makanan yang sudah dipersembahkan kepada berhala, kita tahu bahwa berhala menggambarkan sesuatu yang sebetulnya tidak ada. Dan kita tahu juga bahwa Allah hanya satu; tidak ada yang lain.
1 Timothy 3:6
6 Seorang penilik jemaat tidak boleh orang yang baru saja menjadi Kristen, sebab nanti ia menjadi sombong lalu terkutuk seperti Iblis dahulu.
Hebrews 4:13
13 Tidak ada satu makhluk pun yang tersembunyi dari pandangan Allah. Segala sesuatu telanjang dan terbuka di depan-Nya. Dan kita harus memberi pertanggungjawaban kepada-Nya.
Revelation 13:5-6
Daniel 5:5
5 Tiba-tiba tampaklah tangan manusia yang menuliskan sesuatu pada dinding istana di tempat yang paling terang kena sinar lampu, sehingga raja dapat melihatnya dengan jelas.
Job 14:14
14 Sebab, apabila manusia mati, dapatkah ia hidup kembali? Hari demi hari aku menunggu sampai masa pahitku ini lalu.
Isaiah 13:1-14
1 Inilah pesan Allah, yang diterima Yesaya anak Amos tentang Babel:
2 Kibarkanlah panji-panji perang di puncak bukit yang gundul! Berserulah kepada para prajurit, dan acungkan lenganmu supaya mereka menyerbu pintu-pintu gerbang kota yang congkak itu.
3 TUHAN telah memanggil pejuang-pejuang pilihan-Nya. Mereka perkasa, percaya diri dan dapat Ia banggakan. TUHAN menugaskan mereka untuk menghukum orang-orang yang kena kemarahan-Nya.
4 Dengarlah bunyi gaduh di pegunungan, seperti bunyi kumpulan orang yang sangat banyak. Dengarlah keributan kerajaan-kerajaan dan bangsa-bangsa yang sedang berkumpul. TUHAN Yang Mahakuasa memeriksa pasukan perang.
5 Mereka datang dari negeri-negeri jauh di ujung-ujung bumi. Dalam kemarahan-Nya TUHAN memakai mereka untuk membinasakan seluruh bumi.
6 Merataplah, sebab hari TUHAN sudah dekat, yaitu hari kebinasaan yang didatangkan TUHAN Yang Mahakuasa.
7 Setiap orang akan merasa lumpuh tangannya dan kehilangan keberaniannya.
8 Mereka semua akan ditimpa ketakutan hebat, dan menggeliat kesakitan seperti wanita yang sedang bersalin. Mereka akan saling memandang dengan cemas, mukanya merah karena malu.
9 Hari TUHAN akan datang, dan pada hari itu TUHAN melampiaskan kemarahan-Nya dan murka-Nya yang hebat. Bumi akan menjadi padang tandus, dan setiap orang berdosa akan binasa.
10 Setiap bintang dan gugusan bintang akan berhenti bersinar; matahari akan gelap pada saat ia terbit, dan bulan tak akan bercahaya lagi.
11 TUHAN berkata, "Aku akan menghukum dunia karena kejahatannya, dan orang-orang jahat karena dosa-dosa mereka. Setiap orang congkak akan Kurendahkan, orang angkuh dan kejam akan Kuhukum.
12 Orang yang diselamatkan sedikit sekali, mereka lebih jarang dari emas murni.
13 Aku akan membuat langit gemetar dan bumi bergoncang dari tempatnya pada hari Aku, TUHAN Yang Mahakuasa, menunjukkan kemarahan-Ku.
14 Orang asing yang tinggal di Babel akan tercerai-berai dan lari ke negerinya masing-masing. Mereka seperti rusa yang melarikan diri dari pemburu, atau kawanan domba yang tidak mempunyai gembala.
Isaiah 21:1-10
1 Inilah pesan tentang Babel: Seperti angin puyuh mendesing lewat padang gurun, begitulah datangnya bencana dari negeri yang dahsyat.
2 Aku mendapat penglihatan tentang kejadian-kejadian yang mengerikan; tentang pengkhianatan dan pembinasaan. Majulah, laskar Elam, serbulah! Hai laskar Madai, kepunglah! Allah akan mengakhiri semua penderitaan yang disebabkan oleh Babel.
3 Penglihatan itu membuat aku bingung sampai tak dapat melihat atau mendengar lagi. Aku ketakutan dan kesakitan, seperti seorang wanita yang sedang bersalin.
4 Hatiku gelisah; rasa ngeri membuat aku gemetar. Malam yang kurindukan hanya membawa kegentaran.
5 Kulihat juga perjamuan pesta yang sudah disiapkan; tempat duduk untuk para undangan tersedia. Mereka makan dan minum. Tiba-tiba terdengar perintah: "Hai perwira-perwira! Siapkan perisaimu!"
6 Lalu TUHAN berkata kepadaku, "Pergilah menempatkan seorang penjaga dan suruh dia melaporkan apa yang dilihatnya.
7 Kalau ia melihat pasukan berkuda datang berdua-dua, pasukan yang mengendarai keledai dan unta, ia harus mengamatinya baik-baik."
8 Kemudian penjaga itu berseru, "Tuan, saya sudah berjaga setiap hari siang dan malam."
9 Lihat, itulah mereka! Pasukan berkuda yang datang berdua-dua. Kemudian penjaga itu mengabarkan, "Babel sudah jatuh! Patung-patung pujaan mereka hancur berserakan di tanah."
10 Bangsaku Israel! Engkau telah dipijak-pijak dan diinjak-injak seperti butir-butir gandum. Sekarang kusampaikan kepadamu kabar baik yang kudengar dari TUHAN Yang Mahakuasa, Allah Israel.
Isaiah 47:1-15
1 TUHAN berkata, "Hai, Babel, turunlah dari takhtamu, dan duduklah di atas debu. Engkau tidak genit dan manis seperti dahulu.
2 Gilinglah tepung dengan batu; bukalah kerudungmu, angkatlah gaunmu sampai tampak betismu, dan seberangilah sungai-sungai.
3 Orang akan melihat engkau telanjang, dihina dan dipermalukan. Aku akan membalas dendam kepadamu, dan tak seorang pun Kuluputkan."
4 Allah kudus Israel membebaskan kita, nama-Nya TUHAN Yang Mahakuasa.
5 TUHAN berkata kepada Babel, "Diamlah, dan masuklah ke dalam kegelapan. Engkau tak akan lagi disebut 'Ratu kerajaan-kerajaan.'
6 Dahulu Aku marah kepada umat-Ku, mereka tidak lagi Kuanggap milik-Ku. Lalu mereka Kuserahkan kepadamu, dan engkau tidak mengasihani mereka, bahkan yang tua-tua kautindas dengan kejam.
7 Engkau menyangka akan menjadi ratu selama-lamanya, dan tidak menyadari atau memikirkan kesudahannya.
8 Sebab itu dengarlah Aku, hai engkau yang suka mengejar kesenangan! Kausangka hidupmu aman, dan tak ada yang seperti engkau. Kaupikir engkau tak akan menjadi janda, dan keturunanmu tak akan binasa.
9 Tetapi sesaat saja, dalam satu hari, kedua hal itu sekaligus terjadi. Biar engkau memakai sihir dan mantra, suamimu dan anakmu direnggut juga.
10 Engkau merasa aman dalam kejahatanmu, kaupikir perbuatanmu tidak diperhatikan. Engkau disesatkan oleh kebijaksanaan dan pengetahuanmu, kausangka tak ada yang seperti engkau.
11 Tetapi engkau akan ditimpa bencana, ilmu sihirmu tak dapat mengelakkannya. Engkau akan didatangi malapetaka, dan tak sanggup menangkisnya. Kebinasaan akan datang dengan tiba-tiba, dan tidak kausangka-sangka sebelumnya.
Jeremiah 25:11-12
Jeremiah 50:1-46
1 Inilah pesan TUHAN kepadaku tentang kota Babel dan penduduknya,
2 "Pasanglah tanda dan umumkan kepada bangsa-bangsa bahwa Babel telah jatuh! Jangan rahasiakan hal itu! Merodakh dewanya telah dihancurkan, dan patung-patungnya yang cabul pecah berantakan, serta berhala-berhalanya sangat dihinakan.
3 Suatu bangsa dari utara akan datang menyerang Babel dan membuat negeri itu menjadi padang tandus. Manusia dan binatang akan lari, dan tak ada lagi yang mau tinggal di sana."
4 TUHAN berkata, "Pada waktu itu orang Israel dan Yehuda akan datang bersama-sama dengan menangis, mencari Aku, Allah mereka.
5 Mereka akan menanyakan jalan ke Sion, lalu berjalan ke jurusan itu. Mereka akan membuat perjanjian abadi dengan Aku, dan akan tetap memegangnya.
6 Umat-Ku ibarat domba yang telah dibiarkan tersesat di pegunungan oleh gembala-gembalanya. Mereka mengembara dari satu gunung ke gunung yang lain dan tidak tahu lagi di mana rumah mereka.
7 Mereka diserang dan disiksa oleh semua yang bertemu dengan mereka. Musuh-musuh umat-Ku berkata, 'Apa yang kita lakukan, tidak salah, sebab orang-orang itu telah berdosa kepada TUHAN. Leluhur mereka percaya kepada TUHAN, jadi seharusnya mereka pun tetap setia kepada-Nya.'
8 Hai umat Israel, larilah dari Babel! Kamulah yang mula-mula harus pergi, supaya yang lain menyusul.
9 Aku akan mengerahkan sejumlah bangsa yang kuat-kuat dari utara supaya mereka menyerang Babel. Mereka akan mengatur barisan untuk bertempur melawan Babel dan mengalahkannya. Mereka adalah pemanah-pemanah ahli yang panahnya tak pernah meleset.
10 Babel akan dirampasi, dan perampasnya akan mengambil segalanya dengan sesuka hati. Aku, TUHAN, telah berbicara."
11 TUHAN berkata, "Hai orang Babel, kamu merampok umat-Ku. Kamu melompat-lompat gembira seperti kuda yang meringkik, dan seperti sapi yang sedang merumput.
12 Tetapi kamu akan menjadi bangsa yang paling tak berarti di antara segala bangsa. Kotamu sendiri yang besar itu akan dihina dan dipermalukan. Negerimu akan menjadi padang gurun yang tandus dan kering.
13 Karena Aku marah, maka Babel akan menjadi reruntuhan dan tak berpenghuni. Semua yang lewat di situ akan terkejut dan ngeri.
14 Hai kamu pemanah-pemanah! Aturlah barisanmu untuk mengepung dan menyerang Babel. Bidikkan semua anak panahmu ke arah Babel, karena ia telah berdosa kepada-Ku.
15 Teriakkanlah pekik pertempuran di sekeliling kota itu! Sekarang Babel sudah menyerah. Tembok-temboknya telah didobrak dan diruntuhkan. Aku sedang melaksanakan pembalasan terhadap Babel. Sebab itu perlakukanlah mereka seperti mereka memperlakukan orang-orang lain.
16 Jangan biarkan orang bercocok tanam atau menuai di negeri itu. Semua orang asing yang tinggal di situ akan pulang ke negerinya, karena mereka takut kepada tentara yang menyerang."
17 TUHAN berkata, "Orang Israel seperti kawanan domba yang dikejar dan diceraiberaikan oleh singa. Mula-mula mereka diserang oleh raja Asyur, lalu Nebukadnezar raja Babel menggerogoti tulang-tulang mereka.
18 Karena itu, Aku, TUHAN Yang Mahakuasa, Allah Israel, akan menghukum Raja Nebukadnezar dan negerinya sama seperti Kuhukum raja Asyur.
19 Aku akan mengembalikan orang Israel ke negeri mereka. Mereka akan makan dari hasil tanah Gunung Karmel dan daerah Basan. Mereka akan dikenyangkan oleh hasil tanah daerah Efraim dan Gilead.
20 Pada waktu itu Israel dan Yehuda akan bersih dari dosa, karena Aku akan mengampuni orang-orang yang telah Kuselamatkan. Aku, TUHAN telah berbicara."
21 TUHAN berkata kepada suatu bangsa dari utara, "Seranglah penduduk Merataim dan Pekod. Bunuh dan binasakan mereka. Laksanakanlah perintah-Ku. Aku, TUHAN telah berbicara."
22 Bunyi pertempuran bergemuruh di negeri, dan terjadilah kehancuran besar.
23 Seluruh dunia dipalu oleh Babel sampai hancur, tapi sekarang palu itu sendiri telah patah! Segala bangsa terkejut mendengar apa yang telah terjadi dengan negeri itu.
24 TUHAN berkata, "Babel, engkau melawan Aku, sebab itu kau terjebak di dalam jerat yang Kupasang untukmu, tetapi kau tidak menyadarinya.
25 Gudang senjata-Ku telah Kubuka, dan dengan marah Kukeluarkan senjata-senjata itu, karena Aku TUHAN Yang Mahatinggi dan Mahakuasa harus melakukan suatu tugas di Babel.
26 Seranglah Babel dari segala jurusan, dan dobraklah gudang-gudang gandumnya! Tumpuklah barang-barang rampasan seperti kamu menumpuk gandum! Musnahkan negeri itu! Jangan ada yang disisakan!
27 Bunuhlah semua tentaranya! Tewaskan mereka! Celakalah bangsa Babel! Sudah tiba waktunya mereka dihukum!"
28 (Orang-orang yang lari ke Yerusalem dari Babel menceritakan bagaimana TUHAN Allah kita membalas perbuatan orang Babel terhadap Rumah TUHAN.)
29 TUHAN berkata, "Suruhlah para pemanah menyerang Babel. Kerahkanlah setiap orang yang pandai memanah. Kepunglah kota itu dan jangan biarkan seorang pun lolos. Balaslah semua perbuatannya dan perlakukanlah dia setimpal dengan kelakuannya, sebab ia telah bertindak kurang ajar terhadap Aku, Yang Mahasuci, Allah Israel.
30 Pada hari itu pemuda-pemudanya akan tewas di jalan-jalan kotanya, dan seluruh tentaranya dihancurkan. Aku, TUHAN, telah berbicara.
31 Babel, engkau terlalu tinggi hati! Karena itu Aku, TUHAN Yang Mahatinggi, Allah Yang Mahakuasa, melawan engkau. Sudah waktunya engkau Kuhukum.
32 Bangsamu yang tinggi hati itu akan tersandung dan jatuh. Tak seorang pun akan menolong engkau untuk bangkit. Kota-kotamu akan Kubakar, dan segala yang di sekitarnya akan dimusnahkan."
33 TUHAN Yang Mahakuasa berkata, "Orang Israel dan orang Yehuda tertekan. Semua yang menawan mereka menjaga mereka ketat-ketat dan tak mau melepaskan mereka.
34 Tetapi Aku penyelamat mereka itu kuat, nama-Ku TUHAN Yang Mahakuasa. Aku sendirilah yang akan memperjuangkan perkara mereka dan membawa damai ke atas bumi. Tetapi ke atas orang Babel akan Kudatangkan kerusuhan dan ketakutan."
35 TUHAN berkata, "Binasalah Babel bersama rakyat dan pejabat pemerintah serta kaum cerdik pandai mereka!
36 Binasalah nabi-nabi Babel! Mereka pendusta dan dungu. Binasalah tentara Babel yang perkasa! Betapa takutnya mereka!
37 Hancurkan kuda dan kereta perangnya! Binasalah prajurit-prajurit sewaannya! Betapa lemahnya mereka! Musnahkan kekayaan Babel! Jarahilah harta bendanya!
38 Keringkanlah segala sungai dan ladangnya! Sebab, Babel penuh dengan berhala-berhala yang mengerikan, yang membuat para pemujanya menjadi gila.
39 Karena itu Babel akan menjadi tempat jin-jin dan roh-roh jahat serta burung-burung unta. Untuk selama-lamanya tidak akan ada orang yang mau tinggal lagi di sana.
40 Sebagaimana Aku memusnahkan Sodom dan Gomora bersama desa-desa di sekitarnya, begitu juga Aku akan memusnahkan Babel. Tak seorang pun akan tinggal lagi di sana. Aku, TUHAN, telah berbicara.
41 Suatu bangsa yang kuat sedang bergerak dari negeri yang jauh di utara. Mereka datang bersama banyak raja untuk berperang.
42 Mereka bersenjatakan panah dan tombak; mereka bengis dan tak kenal ampun. Seperti bunyi laut bergelora begitulah suara derap kuda mereka yang sedang dipacu untuk maju menyerang Babel.
43 Mendengar berita itu, raja Babel menjadi tak berdaya. Ia dicekam perasaan takut, dan menderita seperti wanita yang mau melahirkan.
44 Seperti singa muncul dari hutan lebat dekat Sungai Yordan dan mendatangi padang tempat domba merumput, demikianlah Aku, TUHAN, akan datang dan membuat orang Babel lari dari kota mereka dengan tiba-tiba. Lalu Aku akan memilih seorang pemimpin untuk memerintah bangsa itu. Siapakah dapat disamakan dengan Aku? Siapakah berani membuat perkara dengan Aku? Apakah ada pemimpin yang dapat melawan Aku?
45 Karena itu, dengarkanlah apa yang telah Kurencanakan terhadap kota Babel, dan apa yang hendak Kulakukan terhadap penduduknya. Anak-anak mereka pun akan diseret pergi, dan semua orang akan ketakutan.
46 Apabila Babel jatuh, akan terdengar keributan yang begitu hebat sehingga seluruh dunia goncang; teriakan-teriakan penduduknya akan terdengar oleh bangsa-bangsa lain."
Daniel 9:2
2 (9:1)
Acts 15:18
18 yang sudah memberitahukan hal itu sejak dahulu."
Job 31:6
6 Biarlah Allah menimbang aku di atas neraca yang sah, maka Ia akan tahu bahwa aku tidak bersalah.
Psalms 62:9
9 (62-10) Manusia hanya sehembus napas, besar kecil sama-sama tak berharga. Kalau ditimbang, mereka ternyata ringan, lebih ringan dari sehembus napas.
Jeremiah 6:30
30 Mereka akan dinamakan perak buangan, sebab Aku, TUHAN, telah membuang mereka."
Ezekiel 22:18-20
18 "Hai manusia fana, orang-orang Israel itu tidak berguna bagi-Ku. Mereka ibarat sampah logam campuran, seperti tembaga, timah, besi dan timah hitam yang tersisa setelah perak dimurnikan di dalam perapian.
19 Maka sekarang, Aku, TUHAN Yang Mahatinggi, mengatakan kepada mereka bahwa mereka sama seperti logam yang tidak berguna itu. Sebagaimana bijih perak, perunggu, besi, timah hitam dan timah putih dimasukkan ke dalam perapian untuk dimurnikan, begitu pula mereka akan Kukumpulkan dan Kubawa ke Yerusalem. Kemarahan-Ku yang hebat akan meleburkan mereka seperti api meleburkan bijih-bijih logam.
20 (22:19)
Matthew 22:11-12
1 Corinthians 3:13
13 Pekerjaan setiap orang akan kelihatan nanti pada saat Kristus datang kembali. Sebab pada hari itu api akan membuat pekerjaan masing-masing orang kelihatan. Api akan menguji dan menentukan mutu dari pekerjaan itu.
Isaiah 13:17
17 TUHAN berkata, "Aku menggerakkan bangsa Madai untuk menyerang Babel. Mereka tidak bisa disuap dengan perak atau emas.
Isaiah 21:2
2 Aku mendapat penglihatan tentang kejadian-kejadian yang mengerikan; tentang pengkhianatan dan pembinasaan. Majulah, laskar Elam, serbulah! Hai laskar Madai, kepunglah! Allah akan mengakhiri semua penderitaan yang disebabkan oleh Babel.
Isaiah 45:1-2
1 TUHAN telah memilih Kores menjadi raja; ia ditunjuk untuk mengalahkan bangsa-bangsa dan untuk mematahkan kekuasaan raja-raja. TUHAN akan membuka gerbang-gerbang kota baginya, tidak satu pun tinggal tertutup. Kepadanya TUHAN berkata,
2 "Aku akan menyiapkan jalan bagimu; gunung dan bukit akan Kuratakan, pintu-pintu tembaga akan Kupecahkan, dan palang-palang besi Kupatahkan.
Daniel 5:31
31 (6-1) Sesudah Belsyazar terbunuh, Darius orang Media merebut takhta kerajaan. Pada waktu itu ia berumur enam puluh dua tahun.
Daniel 6:28
28 (6-29) Demikianlah Daniel tetap berkedudukan tinggi selama pemerintahan Darius dan pemerintahan Koresh, orang Persia itu.
Daniel 8:3-4
3 dan di pinggir sungai itu tampak seekor domba jantan yang mempunyai dua buah tanduk panjang, yang satu lebih panjang dan lebih baru daripada yang lain.
4 Kulihat domba jantan itu menanduk ke arah barat, utara dan selatan. Tak seekor binatang pun yang tahan menghadapinya atau luput dari kuasanya. Ia berbuat sekehendak hatinya dan menjadi sombong.
Daniel 8:20
20 Domba jantan yang kaulihat itu, yang mempunyai dua buah tanduk, melambangkan kerajaan Media dan Persia.
Daniel 9:1
1 Pada tahun pertama pemerintahan Darius orang Media, putra Ahasyweros atas kerajaan Babel, aku Daniel, membaca-baca buku-buku agama. Aku merenungkan bahwa menurut perkataan TUHAN kepada Nabi Yeremia, kota Yerusalem akan tetap runtuh selama tujuh puluh tahun.
Isaiah 21:4-9
4 Hatiku gelisah; rasa ngeri membuat aku gemetar. Malam yang kurindukan hanya membawa kegentaran.
5 Kulihat juga perjamuan pesta yang sudah disiapkan; tempat duduk untuk para undangan tersedia. Mereka makan dan minum. Tiba-tiba terdengar perintah: "Hai perwira-perwira! Siapkan perisaimu!"
6 Lalu TUHAN berkata kepadaku, "Pergilah menempatkan seorang penjaga dan suruh dia melaporkan apa yang dilihatnya.
7 Kalau ia melihat pasukan berkuda datang berdua-dua, pasukan yang mengendarai keledai dan unta, ia harus mengamatinya baik-baik."
8 Kemudian penjaga itu berseru, "Tuan, saya sudah berjaga setiap hari siang dan malam."
9 Lihat, itulah mereka! Pasukan berkuda yang datang berdua-dua. Kemudian penjaga itu mengabarkan, "Babel sudah jatuh! Patung-patung pujaan mereka hancur berserakan di tanah."
Jeremiah 51:11
11 TUHAN telah menghasut raja-raja Media, karena Ia hendak menghancurkan Babel. Itulah cara-Nya Ia membalas perbuatan orang-orang yang menghancurkan rumah-Nya. Para perwira pasukan tempur memerintahkan, "Tajamkan anak panah! Siapkan perisai!
Jeremiah 51:31
31 Utusan-utusan berlari susul-menyusul untuk memberitahukan kepada raja Babel bahwa kotanya sudah diserbu dari segala jurusan.
Daniel 5:1-2
1 Pada suatu hari Raja Belsyazar mengundang seribu orang pembesar untuk menghadiri pestanya yang mewah, dan minum-minum anggur.
2 Sementara mereka sedang minum-minum, Belsyazar memerintahkan untuk mengambil mangkuk-mangkuk emas dan perak, yang telah dirampas oleh Nebukadnezar, ayahnya, dari dalam Rumah TUHAN di Yerusalem. Maksud Raja Belsyazar ialah supaya para pembesar, istri-istrinya, selir-selirnya dan ia sendiri, minum dari mangkuk-mangkuk itu.
Daniel 6:1
1 (6-2) Darius membagi kerajaannya menjadi seratus dua puluh provinsi yang masing-masing diperintah oleh seorang gubernur.