5 Karena Absalom sudah meninggal, maka Adonia, putra Daud yang kedua menjadi yang tertua. Ibunya bernama Hagit. Adonia adalah orang yang tampan. Ayahnya tidak pernah memarahinya kalau ia berbuat salah. Adonia ingin sekali menjadi raja, maka ia menyediakan untuk dirinya sejumlah kereta perang dan tentara berkuda serta lima puluh pengawal pribadi.
1 Kings 1:5 Cross References - Indonesian
Exodus 9:17
17 Meskipun begitu, engkau masih juga tinggi hati dan tidak mau mengizinkan umat-Ku pergi.
Deuteronomy 17:15-16
15 Perhatikanlah baik-baik supaya orang yang kamu angkat menjadi rajamu adalah orang yang dipilih TUHAN Allahmu. Ia harus seorang dari bangsamu sendiri; jangan mengangkat seorang asing menjadi rajamu.
16 Raja tak boleh memiliki banyak kuda untuk tentaranya dan tak boleh menyuruh bangsa ini kembali ke Mesir untuk membeli kuda, karena TUHAN telah berkata bahwa umat-Nya tak boleh kembali ke negeri itu.
Judges 9:2
2 "Coba tanyakan kepada seluruh penduduk Sikhem, mana yang lebih baik: Diperintah oleh ketujuh puluh anak Gideon, atau oleh satu orang saja? Ingatkan mereka juga bahwa saya masih ada hubungan darah dengan mereka."
2 Samuel 3:4
4 Adonia. Ibunya ialah Hagit. Sefaca. Ibunya ialah Abital.
2 Samuel 15:1
1 Sesudah itu Absalom menyediakan untuk dirinya sebuah kereta perang dengan kuda beserta lima puluh orang pengiring.
1 Kings 1:11
11 Maka Nabi Natan pergi menemui Batsyeba, ibu Salomo, lalu berkata kepadanya, "Apakah Sri Ratu belum mendengar bahwa Adonia, putra Hagit, sudah mengangkat dirinya menjadi raja, sedangkan Raja Daud tidak mengetahui apa-apa tentang hal itu?
1 Kings 2:24
24 TUHAN telah mengukuhkan kedudukan saya pada tahta ayah saya, Daud. TUHAN telah menepati janji-Nya dan telah memberikan kerajaan ini kepada saya dan keturunan saya. Saya bersumpah demi TUHAN yang hidup bahwa Adonia akan mati hari ini juga!"
1 Chronicles 3:2
2 (3:1)
1 Chronicles 22:5-11
5 Daud melakukan semuanya itu karena ia berpikir begini: "Aku harus mempersiapkan apa yang diperlukan untuk pembangunan Rumah TUHAN. Sebab Salomo putraku masih muda dan kurang pengalaman, sedangkan Rumah TUHAN yang akan dibangunnya itu harus sangat megah dan termasyhur di seluruh dunia." Maka sebelum Daud meninggal, ia menyediakan banyak sekali bahan bangunan.
6 Daud memanggil putranya, Salomo, dan memerintahkan dia untuk mendirikan rumah bagi TUHAN Allah yang disembah oleh umat Israel.
7 Kata Daud kepada Salomo, "Anakku, sudah lama aku berniat mendirikan sebuah rumah untuk menghormati TUHAN Allahku.
8 Tetapi TUHAN berkata bahwa aku terlalu sering bertempur dan telah membunuh banyak orang. Karena itu Ia tidak mengizinkan aku mendirikan rumah untuk Dia.
9 Meskipun begitu, Ia telah memberikan kepadaku janji ini: 'Engkau akan mendapat seorang putra yang akan memerintah dengan tentram, sebab Aku akan menolong dia sehingga tak ada musuh yang memerangi dia. Ia akan dinamakan Salomo sebab selama ia memerintah, Aku akan memberikan ketentraman dan keamanan di seluruh Israel.
10 Putramu itulah yang akan mendirikan rumah untuk-Ku. Dia akan menjadi anak-Ku dan Aku menjadi bapaknya. Takhta kerajaan Israel akan tetap pada keturunannya untuk selama-lamanya.'"
11 Lalu kata Daud lagi, "Sekarang, anakku, semoga TUHAN Allahmu selalu menolong engkau. Dan semoga engkau berhasil mendirikan rumah untuk TUHAN seperti yang telah dijanjikan-Nya.
1 Chronicles 28:5
5 Ia memberikan banyak anak kepadaku dan dari semua anakku itu Ia memilih Salomo untuk memerintah atas Israel, kerajaan TUHAN.
1 Chronicles 29:1
1 Lalu berkatalah Raja Daud kepada semua orang yang berkumpul di situ, "Dari semua putraku, Salomolah yang dipilih Allah. Tetapi ia masih sangat muda dan kurang pengalaman, sedangkan pekerjaan ini sangat besar. Lagipula yang akan dibangun itu bukan istana untuk manusia, melainkan rumah untuk TUHAN Allah.
Proverbs 16:18
18 Kesombongan mengakibatkan kehancuran; keangkuhan mengakibatkan keruntuhan.
Proverbs 18:12
12 Orang yang angkuh akan jatuh, orang yang rendah hati akan dihormati.
Isaiah 2:7
7 Negerinya penuh perak dan emas, dan harta bendanya tidak terhingga. Kudanya amat banyak, dan keretanya tidak terhitung jumlahnya.
Luke 14:11
11 Sebab setiap orang yang meninggikan diri akan direndahkan, tetapi yang merendahkan diri akan ditinggikan."
Luke 18:14
14 "Percayalah," kata Yesus, "pada waktu pulang ke rumah, penagih pajak itulah yang diterima Allah dan bukan orang Farisi itu. Sebab setiap orang yang meninggikan dirinya akan direndahkan; dan setiap orang yang merendahkan dirinya akan ditinggikan."