Bible verses about "tradition" | Indonesian

John 6:50-71

50 Tetapi tidak demikian dengan roti yang turun dari surga; orang yang makan roti itu tak akan mati. 51 Akulah roti yang turun dari surga--roti yang memberi hidup. Orang yang makan roti ini akan hidup selamanya. Roti yang akan Kuberikan untuk kehidupan manusia di dunia adalah daging-Ku." 52 Mendengar itu, orang-orang Yahudi bertengkar satu sama lain. "Bagaimana orang ini dapat memberikan daging-Nya kepada kita untuk dimakan?" kata mereka. 53 Lalu Yesus berkata kepada mereka, "Percayalah: Kalau kalian tidak makan daging Anak Manusia dan minum darah-Nya, kalian tidak akan benar-benar hidup. 54 Orang yang makan daging-Ku dan minum darah-Ku mempunyai hidup sejati dan kekal dan Aku akan membangkitkannya pada Hari Kiamat. 55 Sebab daging-Ku sungguh makanan, dan darah-Ku sungguh minuman. 56 Orang yang makan daging-Ku dan minum darah-Ku, tetap bersatu dengan Aku, dan Aku dengan dia. 57 Bapa yang hidup itu, mengutus Aku dan Aku pun hidup dari Bapa. Begitu juga orang yang makan daging-Ku akan hidup dari Aku. 58 Inilah roti yang turun dari surga: bukan roti seperti yang dimakan nenek moyangmu. Karena setelah makan roti itu, mereka mati juga. Tetapi orang yang makan roti ini akan hidup selama-lamanya." 59 Semuanya itu dikatakan oleh Yesus ketika Ia mengajar di rumah ibadat di Kapernaum. 60 Sesudah mendengar kata-kata Yesus itu, banyak di antara pengikut-Nya berkata, "Pengajaran ini terlalu berat. Siapa yang dapat menerimanya!" 61 Yesus sendiri tahu bahwa pengikut-pengikut-Nya mengomel tentang hal itu. Maka Ia berkata, "Apakah kalian tersinggung karena kata-kata itu? 62 Bagaimana jadinya nanti kalau kalian melihat Anak Manusia naik kembali ke tempat-Nya yang semula? 63 Yang membuat manusia hidup ialah Roh Allah. Kekuatan manusia tidak ada gunanya. Kata-kata yang Kukatakan kepadamu ini adalah kata-kata Roh Allah dan kata-kata yang memberi hidup. 64 Namun ada juga di antara kalian yang tidak percaya." (Yesus sudah tahu dari mulanya siapa-siapa yang tidak mau percaya, dan siapa yang akan mengkhianati-Nya.) 65 Lalu Yesus berkata lagi, "Itulah sebabnya Aku memberitahukan kepadamu bahwa tidak seorang pun dapat datang kepada-Ku, kalau Bapa tidak memungkinkannya." 66 Mulai saat itu banyak pengikut-Nya meninggalkan Dia, dan tidak mau mengikuti-Nya lagi. 67 Lalu Yesus bertanya kepada kedua belas pengikut-Nya, "Apakah kalian juga mau meninggalkan Aku?" 68 "Tuhan," kata Simon Petrus kepada-Nya, "kepada siapa kami akan pergi? Perkataan Tuhan memberi hidup sejati dan kekal. 69 Kami sudah percaya dan yakin bahwa Tuhanlah utusan suci dari Allah." 70 Yesus menjawab, "Bukankah Aku yang memilih kalian dua belas orang ini? Namun satu di antara kalian adalah setan!" 71 Yang Yesus maksudkan ialah Yudas anak Simon Iskariot. Sebab meskipun Yudas seorang dari kedua belas pengikut Yesus, ia akan mengkhianati Yesus.

2 Thessalonians 2:14-15

14 Untuk itulah Allah memanggil kalian melalui Kabar Baik yang kami beritakan kepadamu. Allah memanggil kalian, karena Ia mau supaya kalian turut merasakan keagungan Tuhan kita Yesus Kristus. 15 Oleh sebab itu, Saudara-saudara, berdirilah teguh dan berpeganglah terus kepada ajaran-ajaran yang sudah kami berikan kepadamu, baik secara lisan maupun secara tertulis.

1 Timothy 3:14-15

14 Saya mengharap tidak lama lagi saya akan mengunjungimu. Meskipun begitu, saya menulis juga surat ini kepadamu, 15 supaya kalau saya terlambat, engkau sudah tahu bagaimana kita harus hidup sebagai keluarga Allah, yakni jemaat Allah yang hidup. Jemaat inilah yang merupakan tiang penegak dan pendukung ajaran yang benar dari Allah.

James 1:1-4

1 Saudara-saudara umat Allah semuanya yang tersebar di seluruh dunia! Salam dari saya, Yakobus, hamba Allah dan hamba Tuhan Yesus Kristus. 2 Saudara-saudara! Kalau kalian mengalami bermacam-macam cobaan, hendaklah kalian merasa beruntung. 3 Sebab kalian tahu, bahwa kalau kalian tetap percaya kepada Tuhan pada waktu mengalami cobaan, akibatnya ialah: kalian menjadi tabah. 4 Jagalah supaya ketabahan hatimu itu terus berkembang sampai kalian menjadi sungguh-sungguh sempurna serta tidak berkekurangan dalam hal apa pun.

2 Thessalonians 3:6

6 Saudara-saudara, atas kuasa Tuhan Yesus Kristus, kami perintahkan supaya kalian menjauhi semua saudara, yang hidup bermalas-malasan, dan yang tidak menuruti ajaran-ajaran yang kami berikan kepada mereka.

Colossians 2:8

8 Hendaklah kalian berhati-hati, jangan sampai ada yang memikat kalian dengan falsafah-falsafah manusia yang tidak berguna, melainkan hanya menyesatkan. Falsafah-falsafah itu bukan dari Kristus, melainkan dari pendapat manusia saja dan dari roh-roh penguasa dunia.

1 Corinthians 11:2

2 Saya memuji kalian sebab kalian selalu mengingat saya dan menuruti pelajaran yang saya berikan kepadamu.

1 Corinthians 11:1-2

1 Ikutlah teladan saya, seperti saya pun mengikuti teladan Kristus. 2 Saya memuji kalian sebab kalian selalu mengingat saya dan menuruti pelajaran yang saya berikan kepadamu.

2 Thessalonians 2:15

15 Oleh sebab itu, Saudara-saudara, berdirilah teguh dan berpeganglah terus kepada ajaran-ajaran yang sudah kami berikan kepadamu, baik secara lisan maupun secara tertulis.

Topical data is from OpenBible.info, retrieved November 11, 2013, and licensed under a Creative Commons Attribution License.