Bible verses about "tests" | Indonesian

1 Peter 4:12-19

12 Saudara-saudara yang tercinta! Kalian sekarang sangat menderita karena sedang diuji. Tetapi janganlah merasa heran, seolah-olah ada sesuatu yang luar biasa terjadi kepadamu. 13 Malah, hendaklah kalian merasa senang karena turut menderita bersama-sama dengan Kristus. Maka nanti kalau keagungan Kristus diperlihatkan, kalian akan bersukacita. 14 Kalian beruntung kalau kalian dihina sebab kalian pengikut Kristus. Itu berarti Roh yang mulia, yaitu Roh Allah, ada padamu. 15 Janganlah seorang pun dari antara kalian menderita karena ia pembunuh, atau pencuri, atau penjahat, atau karena ia mencampuri urusan orang lain. 16 Tetapi kalau kalian menderita sebab kalian orang Kristen, janganlah malu karena hal itu. Berterimakasihlah kepada Allah, bahwa kalian membawa nama Kristus. 17 Sudah sampai waktunya Allah mengadili dunia. Dan umat Allah sendirilah yang akan diadili terlebih dahulu. Nah, kalau Allah akan mulai dengan kita, bagaimanakah jadinya nanti dengan orang-orang yang tidak percaya kepada Kabar Baik dari Allah itu? 18 Dalam Alkitab tertulis begini, "Kalau orang-orang yang baik pun sudah sukar untuk diselamatkan, apa pula yang akan terjadi dengan orang-orang berdosa yang tidak mengenal Tuhan!" 19 Sebab itu, kalau ada orang-orang yang menderita karena Allah menghendaki demikian, hendaklah orang-orang itu hidup dengan benar dan mempercayakan diri kepada Pencipta mereka. Ia akan selalu menepati janji-Nya.

James 5:16

16 Sebab itu, hendaklah kalian saling mengakui kesalahan dan saling mendoakan, supaya kalian disembuhkan. Doa orang yang menuruti kemauan Allah, mempunyai kuasa yang besar.

1 Thessalonians 2:4

4 Tidak! Kami tidak berbicara untuk menyenangkan hati orang, melainkan untuk menyenangkan hati Allah, yang menguji hati kami. Sebab kami dianggap layak oleh Allah untuk menyebarkan Kabar Baik itu.

1 Peter 4:12

12 Saudara-saudara yang tercinta! Kalian sekarang sangat menderita karena sedang diuji. Tetapi janganlah merasa heran, seolah-olah ada sesuatu yang luar biasa terjadi kepadamu.

1 Peter 1:7

7 Tujuannya ialah untuk membuktikan apakah kalian sungguh-sungguh percaya kepada Tuhan atau tidak. Emas yang dapat rusak pun, diuji dengan api. Nah, iman kalian adalah lebih berharga dari emas, jadi harus diuji juga supaya menjadi teguh. Dan dengan demikian kalian akan dipuji dan dihormati serta ditinggikan pada hari Yesus Kristus datang kembali.

Topical data is from OpenBible.info, retrieved November 11, 2013, and licensed under a Creative Commons Attribution License.