Deuteronomy 1:1 Cross References - Indonesian

1 Buku ini berisi kata-kata yang disampaikan Musa kepada bangsa Israel ketika mereka berada di padang gurun di Lembah Yordan. Lembah itu ada di sebelah timur Sungai Yordan, dekat kota Suf, antara kota Paran di satu pihak, dan kota-kota Tofel, Laban, Hazerot dan Di-Zahab di pihak lain.

Genesis 21:21

21 Ibunya mengawinkan dia dengan seorang wanita Mesir.

Numbers 10:12

12 Lalu orang Israel berurutan berangkat meninggalkan padang gurun Sinai, dan awan itu berhenti waktu mereka sampai di padang gurun Paran.

Numbers 11:35

35 Dari situ bangsa itu pindah ke daerah Hazerot, lalu berkemah di tempat itu.

Numbers 12:16

16 Kemudian mereka meninggalkan Hazerot dan berkemah di padang gurun Paran.

Numbers 13:3

3 Sesuai dengan perintah Allah itu, Musa mengutus mereka dari padang gurun Paran. Semua orang itu adalah pemimpin-pemimpin di antara orang Israel: (Suku-Pemimpin), Ruben-Syamua anak Zakur, Simeon-Safat anak Hori, Yehuda-Kaleb anak Yefune, Isakhar-Yigal anak Yusuf, Efraim-Hosea anak Nun, Benyamin-Palti anak Rafu, Zebulon-Gadiel anak Sodi, Manasye-Gadi anak Susi, Dan-Amiel anak Gemali, Asyer-Setur anak Mikhael, Naftali-Nahbi anak Wofsi, Gad-Guel anak Makhi.

Numbers 13:26

26 dan memberi laporan kepada Musa, Harun dan seluruh umat Israel yang sedang berkumpul di Kades, di padang gurun Paran. Mereka menceritakan apa yang sudah mereka lihat dan menunjukkan buah-buahan yang mereka bawa.

Numbers 32:5

5 kami mohon supaya tanah ini diberikan kepada kami menjadi milik kami. Janganlah menyuruh kami pindah ke seberang Sungai Yordan."

Numbers 32:19

19 Kami tak mau menerima sedikit pun dari tanah mereka di seberang Sungai Yordan, karena sudah menerima bagian kami di sini, di sebelah timur Sungai Yordan."

Numbers 32:32

32 Di bawah pimpinan TUHAN kami akan menyeberang ke negeri Kanaan dan maju berperang, tetapi hendaklah tanah di sebelah timur Sungai Yordan ini tetap menjadi milik kami."

Numbers 33:17-18

17 (33:15) 18 (33:15)

Numbers 34:15

15 Tanah pusaka mereka itu di sebelah timur Sungai Yordan, di dekat kota Yerikho."

Numbers 35:14

14 tiga di sebelah timur Sungai Yordan dan tiga lagi di tanah Kanaan.

Deuteronomy 33:2

2 "TUHAN datang dari Gunung Sinai; Ia terbit di atas Edom laksana matahari dan dari Gunung Paran Ia menyinari umat-Nya. Ia disertai sepuluh ribu malaikat; api menyala di sebelah kanan-Nya.

Joshua 9:1

1 Berita tentang kemenangan-kemenangan Israel tersebar sampai kepada semua raja di sebelah barat Sungai Yordan--di pegunungan, di kaki pegunungan, dan di dataran sepanjang pesisir Laut Tengah sampai sejauh Gunung Libanon di sebelah utara; yaitu raja-raja Het, Amori, Kanaan, Feris, Hewi dan Yebus.

Joshua 9:10

10 dan tentang apa yang dilakukan-Nya terhadap kedua orang raja Amori di sebelah timur Yordan, yaitu Sihon raja Hesybon serta Og raja Basan yang tinggal di Asytarot.

Joshua 22:4

4 Maka sesuai dengan janji-Nya, TUHAN Allahmu telah memberikan ketentraman kepada saudara-saudaramu, orang Israel lainnya. Jadi, sekarang kembalilah ke wilayahmu sendiri di sebelah timur Sungai Yordan itu yang diberikan Musa kepadamu dahulu.

Joshua 22:7

7 (22:6)

1 Samuel 25:1

1 Tak lama kemudian Samuel meninggal. Seluruh Israel berkumpul untuk mengikuti upacara berkabung. Kemudian ia dikuburkan di rumahnya di Rama. Setelah itu Daud pergi ke padang gurun Paran.

Habakkuk 3:3

3 Engkau Allah Yang Mahasuci datang dari Teman, Engkau datang dari pegunungan Paran. Langit diliputi keagungan-Mu; bumi penuh dengan pujian bagi-Mu.

Cross Reference data is from OpenBible.info, retrieved June 28, 2010, and licensed under a Creative Commons Attribution License.